ASEAN Boys Championships
Update Klasemen AFF U19 2024 Hari Ini Lengkap Runner Up Terbaik Potensi Lawan Timnas Indonesia
Timnas melakoni dua laga dengan kemenangan masing-masing dengan skor 6-0 melawan Filipina dan 2-0 melawan Kamboja dan tanpa kebobolan.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Berikut ini klasemen terbaru Asean Boys Championships 2024 lengkap runner up terbaik sementara.
Persaingan menuju babak semifinal semakin sengit usai match day kedua, terutama di grup A.
Poin ketat setelah Filipina berhasil memetik tiga poin penuh atas Timor Leste pada pertandingan Sabtu 20 Juli kemarin.
Filipina menang 2-0 atas Timor Leste dan kini menyamai poin Timor Leste dengan 3 poin.
Sementara Timnas Indonesia berhasil mengamankan tiga poin penting untuk memastikan tiket lolos ke babak semifinal.
Timnas asuhan Indra Sjafri hanya butuh hasil imbang atau kalah dengan skor tipis.
Baca juga: UPDATE Klasemen dan Persaingan Ketat Timnas Indonesia di Daftar Top Skor Piala AFF U-19 Tahun 2024!
Timnas melakoni dua laga dengan kemenangan masing-masing dengan skor 6-0 melawan Filipina dan 2-0 melawan Kamboja dan tanpa kebobolan.
Timnas Indonesia surplus 7 gol sejauh ini dan menjadi satu di antara tim yang paling produktif.
Selanjutnya Timnas akan melakoni laga terakhir melawan Timor Leste pada 23 Juli 2024 mendatang.
Jika berhasil mempertahankan status juara grup dan lolos ke babak semifinal, maka Timnas Indonesia tinggal menunggu lawan lainya.
Jika melihat peta klasemen di grup B dan C sejauh ini Australia dan juara bertahan Malaysia masih berada di jalurnya.
Adapun perebutan tiket runner up grup juga tak kalah sengit.
Baca juga: Hasil Akhir Timnas Indonesia U19 vs Kamboja Piala AFF U19, Skor 2-0, Kadek Arel dkk Puncaki Klasemen
Grup A B dan C masih berpotensi untuk menempatkan wakilnya sebagai runner up terbaik.
Tribunpontianak memperidiksi runner up terbaik akan diwakili di grup C.
Jika ini terjadi potensi Timnas Indonesia akan bertemu Malaysia atau Thailand sangat terbuka lebar.
Baca juga: Jens Raven Dicadangkan! Cek Skor Timnas Indonesia vs Kamboja di Piala AFF U19, Ini Susunan Pemainnya
LINK Gratis Nonton Timnas Indonesia Vs Thailand di Final Piala AFF U19 2024 Live Streaming Indosiar |
![]() |
---|
Jadwal Timnas Indonesia vs Timor Leste Besok AFF U19 2024 Lengkap Head to Head |
![]() |
---|
Live Score Malaysia vs Singapura Hari Ini Update Hasil AFF Cup U19 2024 Lengkap Klasemen Grup C |
![]() |
---|
Update Klasemen AFF U19 2024 Hari Ini Lengkap Skenario Timnas Indonesia vs Malaysia di Semifinal |
![]() |
---|
Hasil Australia vs Vietnam Live Sekarang AFF U19 2024 Grup B |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.