Kaohsiung Masters
HASIL 16 Besar Kaohsiung Masters 2024, 7 Wakil Indonesia ke Babak 8 Besar BWF Super 100
Pasangan Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose berhasil memetik kemenangan pada babak 16 besar Kaohsiung Masters 2024.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - 7 Wakil Indonesia akan bertanding di 8 Besar Kaohsiung Masters 2024.
Jadwal pertandingan 7 Wakil Indonesia itu akan dimulai pada Jumat 21 Juni 2024.
Satu di antara wakil Indonesai di sektor ganda putri adalah Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose.
Pasangan Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose berhasil memetik kemenangan pada babak 16 besar Kaohsiung Masters 2024.
Ganda putri racikan dadakan pelatnas PBSI itu mengalahkan wakil tuan rumah, Lin Yu-Pei/Tseng Yu-Chi.
• Skuad Timnas U 16 Indonesia untuk ASEAN Cup 2024 Lengkap, Ada Pemain dari Liga Amerika MLS NEXT
Lanny/Rachel butuh tiga gim untuk menyudahi perlawanan pasangan kidal itu setelah sempat kecolongan pada gim kedua, dengan skor akhir 21-13, 18-21, 21-14 dalam 45 menit.
Lanny/Rachel langsung tampil in begitu gim pertama dimulai.
Mereka berhasil memimpin dengan cepat lewat serangan bola-bola pendek.
Adu drive dilakukan Lanny/Rachel untuk mencegah lawan yang berupaya memaksa reli.
Pasangan Indonesia langsung unggul 5-0.
Sempat hampir dikejar, Lanny/Rachel terus mempertahankan keunggulan sampai interval.
Keunggulan tanpa pernah terkejar dibukukan mereka sampai 19-10.
Kesalahan sempat dilakukan Lanny/Rachel ketika mereka beberapa kali mengembalikan bola terlalu melebar.
Untungnya, mereka segera kembali fokus dan mengantongi gim pertama dengan kemenangan 21-13.
Pada gim kedua, lawan lebih berusaha untuk menyerang.
Tidak sepasif gim kesatu, wakil tuan rumah mulai berani menekan Lanny yang terus dicecar.
Lanny/Rachel sempat tertinggal.
Mulai berhasil unggul di interval 11-9, mereka justru terkejar dan berbalik ketinggalan 12-13.
Kesalahan sendiri menjadi penyebab Lanny/Rachel banyak merugi sendiri hingga tertinggal 12-15.
Pengembalian silang di depat net dari lawan kurang siap diantisipasi Lanny/Rachel, mereka sempat tertinggal 13-17.
Lanny/Rachel berusaha mendekat, mempertipis jarak hingga 17-18. Sayangnya mereka tetap gagal merebut gim kedua dan terpaksa melanjutkan laga ke gim ketiga.
Pada gim ketiga, start Lanny/Rachel sempat buruk karena tertinggal 2-5. Kebanyakan karena kesalahan sendiri dan terlalu buru-buru.
Lanny/Rachel sering kecolongan karena dropshot dan netting halus dari duet kidal tuan rumah.
Namun perjuangan mereka untuk bermain menekan dan lebih agresif akhirnya berbuah manis ketika mampu mengambil alih keunggulan 11-10.
Sejak itu, Lanny/Rachel akhirnya mampu kembali menerapkan strategi mereka sendiri dan berhasil memegang penuh kendali serangan sampai mengunci kemenangan gim penentu dengan skor 21-14.
Daftar Wakil Indonesia di 8 Besar
Tunggal Putra
Alwi Farhan
Tunggal Putri
Ester Nurumi Tri Wardoyo
Komang Ayu Cahya Dewi
Ganda Putra
Muh Putra Erwiansyah/Teges Satriaji Cahyo Hutomo
Ganda Putri
Jesita Febi Miantoro/Febi Setianingrum
Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose
Update Hasil Kaohsiung Masters 2024
Cek Berita dan Artikel Mudah Diakses di Google News
Dapatkan Informasi Terkini dari Tribun Pontianak via SW DI SINI
MENANG! Jesita/Febi Sabet Juara Kaohsiung Masters 2024 Usai Melumat Perlawanan Wakil Tuan Rumah |
![]() |
---|
LIVE Skor Set Pertama Final Kaohsiung Masters 2024, Jesita/Febi Menang Mudah Lawan Wakil Tuan Rumah! |
![]() |
---|
HASIL Final Kaohsiung Masters 2024 Laga Krusial Jesita/Febi Rebut Gelar Juara Tungal Putri Super 100 |
![]() |
---|
Jesita/Febi Terbanyak! Intip Jumlah Prize Money atau Hadiah Uang Kaohsiung Masters 2024 |
![]() |
---|
Live Score Final Kaohsiung Masters 2024 Jesita/Febi vs Sung Shuo Yun/Yu Chien Hui |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.