Piala Asia 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2024, Skuad Garuda Wajib Menang

Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam berlangsung pada Jumat, 19 Januari 2024 pukul 21.30 WIB.

Editor: Jimmi Abraham
PSSI
Jadwal Siaran Langsung pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam lanjutan laga di Grup D Piala Asia 2024 berlangsung pada Jumat, 19 Januari 2024 pukul 21.30 WIB di Abdullah bin Khalifa Stadium. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID – Berikut ini ulasan mengenai Jadwal Siaran Langsung pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam merupakan lanjutan laga di Grup D Piala Asia 2024.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam berlangsung pada Jumat, 19 Januari 2024 pukul 21.30 WIB.

Laga ini berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium.

Keseruan pertandingan ini akan disiarkan langsung melalui RCTI dan Live Straming Vision Plus.

Timnas Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2024, Jika Hal ini Terjadi

Misi wajib menang wajib diusung oleh skuad Timnas Indonesia.

Erick Thohir selaku ketua umum PSSI  pun memberikan penilaian bahwa Vietnam lawan yang tangguh.

"Vietnam saya rasa tim yang tangguh, tujuh pemain utamanya cedera, dia masih bisa kemarin melawan Jepang sempat (unggul) 2-1, lalu pemain Jepang kelasnya beda lah, menang 4-2," kata Erick Thohir dilansir dari Bolasport.

Vietnam memang sempat memberikan kejutan bagi Jepang.

PREDIKSI SKOR Timnas Indonesia vs Vietnam Piala Asia 2024, Laga Penentuan Derby ASEAN

Jepang unggul lebih dulu pada menit ke-11 melalui Takumi Minamini, lalu Vietnam menyamakanan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Nguyen Dinh Bac (16').

Pada menit ke-33, Vietnam membalikkan keadaaan lewat gol Pham Tuan Hai.

Akan tetapi pada akhirnya, Jepang mampu mencetak tiga gol pada menit ke-45 lewar Takumi Minamino, Keito Nakamu (45+4') dan Ayase Ueda (85').

Lebih lanjut, Erick Thohir meminta pemain-pemain timnas Indonesia belajar satu hal dari Vietnam, yakni tampil semaksimal mungkin sehingga bisa memberikan perlawanan.

Erick menilai timnas Indonesia sudah tampil dengan mengeluarkan seluruh kemampuan, akan tetapi diminta untuk lebih.

HASIL Klasemen Grup D Piala Asia 2023 Jepang Irak Kompak Indonesia Temani Vietnam di Dasar Klasemen

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved