Piala Asia 2024
Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang Piala Asia 2024 Laga Pamungkas Grup D
Laga ini bisa jadi tidak menentukan lagi jika Timnas Indonesia menelan kekalahan telak di dua laga sebelumnya yakni melawan Irak dan Vietnam.
TRIBUNPONTIANAK.CO. ID - Simak jadwal pertandingan Timnas Indonesia kontra Jepang dalam matchday terakhir Piala Asia 2024 grup D.
Laga melawan Jepang tim favorit juara akan berlangsug pada 24 januari mendatang di Al Thumama Stadium, Doha.
Kick off pertandingan mulai pukul 18.30 WIB live RCTI.
Laga pamungkas ini bisa menjadi penentu nasib timnas atau tidak berpengaruh terhadap kelolos Timnas.
Laga ini bisa jadi tidak menentukan lagi jika Timnas Indonesia menelan kekalahan telak di dua laga sebelumnya yakni melawan Irak dan Vietnam.
Hampir dipasitkan jika kalah didua laga awal maka peluang bisa dipastikan tersingkir lebih awal.
Baca juga: Jadwal Jam Tayang Timnas Indonesia vs Vietnam Penentuan Nasib Timnas Penyisihan Grup D
Apalagi lawan yang akan dihadapi adalah salah satu tim terbaik di Asia saat ini.
Sejatinya diera lampau Timnas Indonesia pernah mampu mengimbangi kekuatan Jepang, namun seiring waktu Jepang menjadi satu di antara kekuata Asia bahkan dunia.
Dari enam pertemuan terakhir merujuk pada data 11v11, Timnas pernah menang sekali melawan Jepang pada tahun 1981 pada laga bertajuk uji coba dan dua kali menahan imbang yakni pada tahun 1979 dan 1989.
Sudah cukuplama sekali dan selebihnya timnas selalu kalah melawan Jepang.
Baca juga: Daftar Skuad Timnas Jepang Diprediksi untuk Piala Asia 2024
Melihat kondisi saat ini Jepang yang akan diperkuat para amunisi yang bermain di Liga Top Eropa tentunya sulit untuk dikalahkan.
Hasil yang cukup realistis adalah mencuri satu angka.
Timnas dibawa asuhan Shin Tae yong tentunya ingin memberikan kejutan .
Kunci di dua laga awal, jika Timnas berhasil menahan imbang melawan Irak dan menang melawan Vietnam tentunya laga melawan Jepang akan sangat menarik.
Baca juga: Skuad Resmi Timnas Indonesia Piala Asia 2024 Kapan Diumumkan Shin Tae yong ?
Head to head
31 May 1979 : Japan vs Indonesia 4-0 (Japan Cup)
11 Jul 1979 : Japan vs Indonesia 0-0 (Merdeka Tournament)
24 Feb 1981 : Indonesia vs Japan 2-0 (International Friendly)
14 Sep 1981 : Japan vs Indonesia 2-0 (Merdeka Tournament)
28 May 1989 : Indonesia vs Japan 0-0 ( FIFA World Cup)
11 Jun 1989 : Japan v Indonesia 5-0 (FIFA World Cup)
| Jadwal Timnas Indonesia Vs Yordania Live RCTI Lengkap Update Klasemen Grup Piala Asia U23 Terbaru |
|
|---|
| Indonesia Vs Qatar U23 Live Score Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas Garuda Dihukum Penalti |
|
|---|
| Update Skuad Timnas Indonesia U23 Jelang Piala Asia U23 2024, Dua Pemain Persija Beberkan Hal ini |
|
|---|
| NAMA 25 Anggota DPRD Kabupaten Ngada Terpilih Periode 2024-2029 Provinsi Nusa Tenggara Timur |
|
|---|
| Daftar Negara Peraih Gelar Juara Piala Asia, Pencapaian Korea Selatan Mulai Disamai Qatar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/ara-pemain-Jepang-berpose-untuk-foto-tim46464434.jpg)