Liga 2
Pelatih FC Bekasi City Puji Timnya dan Penyerang Asing eks Persib Bandung Yang Tampil Haus Gol
Anak asuhnya harus segera menyudahi euforia. Serta fokus ke laga berikutnya.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Kompetisi Pegadaian Liga 2 2023/2024 hampir merampungkan putaran pertama.
Artinya masuk pekan ke 6 nanti, putaran pertama usai.
Sejauh ini FC Bekasi City menjadi satu-satunya tim.
Meraih hasil sempurna dari pertandingan yang dijalani.
Dimana dalam empat pertandingan berhasil disapu bersih dengan kemenangan.
• Ridwan Saragih Resmi Jadi Pelatih PSPS Riau, Bakal Langsung Hadapi PSMS Medan Liga 2 2023/2024
Dengan mengumpulkan poin 12.
FC Bekasi City kokoh di puncak klasemen Grup 2.
Terakhir, FC Bekasi City terus menujukkan keperkasaannya.
Menjalani laga ke-4 di ajang Liga 2 2023/24.
FC Bekasi City kembali meraih kemenangan.
Seusai mengalahkan PSKC Cimahi dengan skor 1-0.
Di Stadion Siliwangi, Bandung pada Selasa 10 Oktober 2023.
Penyerang asing FC Bekasi City, Ezechiel NDouasel.
Kembali menjadi pahlawan kemenangan timnya.
Usai mencetak gol tunggal di menit ke-32.
• Malut United FC Bakal Tampil Pincang Kala Berhadapan Dengan Persikab Bandung Liga 2 2023/2024
Ini menjadi gol ke-6 eks bomber Persib Bandung itu.
Dari 4 laganya bersama Laskar Kuda Hitam.
Sekaligus juga 100 persen gol yang dicetak oleh timnya musim ini.
“Alhamdulillah kami bisa kembali mendapat 3 poin,” kata pelatih FC Bekasi City Widyantoro.
Memang di laga lawan PSKC ada sedikit kendala terkait lapangan (sintetis).
“Tapi harus kita jalani dengan maksimal,” katanya.
Tak lupa dia mengucapkan terima kasih kepada para pemainnya.
Karena sudah berjuang keras di lapangan.
Serta juga dukungan manajemen yang disebutnya selalu luar biasa.
Dan usai kemenangan ini, dia menegaskan.
• Semen Padang FC vs Sada Sumut FC Liga 2, Tim Tamu Sangat Optimis Bisa Curi Poin
Anak asuhnya harus segera menyudahi euforia.
Serta fokus ke laga berikutnya.
“Kita harus segera fokus ke laga lawan Perserang Serang yang sudah menanti selanjutnya,” terangnya.
“Tidak usah berpikir terlalu jauh,” sebutnya.
“Kita hadapi satu per satu laga yang sudah menanti,” bebernya.
Dengan kemenangan ini, FC Bekasi City sementara makin kokoh di puncak klasemen.
Dengan 12 poin hasil sempurna dari 4 laga dengan 4 kemenangan.
Di posisi ke-2 ada Nusantara United FC yang mengoleksi 7 poin.
Namun sudah berlaga 5 kali. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Ezechiel Tak Terhentikan, Bekasi City Menang Terus, Ini Kata Pelatih
| Klasemen Grup 1 Liga 2 Pegadaian Championship 2025/2026 Zona Barat Terbaru: Poin PSMS Medan Melejit |
|
|---|
| Hasil Liga 2 25 Oktober 2025: PSMS Medan Persipura Kompak Menang, PSS Sleman Senasib Persiraja Aceh |
|
|---|
| PSMS Medang Menang Lagi! Ayam Kinantan Tempel Garudayaksa FC di Puncak Klasemen Liga 2 Grup 1 |
|
|---|
| SKUAD Terbaru Persipura Jayapura Makin Matang Jelang Kick Off Liga 2 2025 |
|
|---|
| KAPAN Kick Off Liga 2 Musim 2025 Sumsel United Matangkan Persiapan Strategi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Pelatih-puji-timmnya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.