MotoGP

Ducati Mendadak Ragu Ingin Kontrak Marc Marquez

Mendadak muncul keraguan dari Ducati untuk menjalin kerjasama dan mendatangkan Pembalap Repsol Honda Marc Marqeuz.

Editor: Rizky Zulham
MotoGP.com
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Mendadak muncul keraguan dari Ducati untuk menjalin kerjasama dan mendatangkan Pembalap Repsol Honda Marc Marqeuz.

Hal itu diungkap langusng oleh General Manager Ducati Corse, Gigi Dall'Igna.

Memang ia mengakui bahwa Marc Marquez “sangat ingin bergabung dengan Ducati”.

Ucapan Dall'Igna yang disampaikan kepada Sky Italia menjadi konfirmasi lebih lanjut bahwa Marc Marquez memang akan hengkang dari Honda.

Dan bergabung dengan adiknya Alex di Gresini musim depan.

Menegosiasikan keluarnya lebih awal dari kontrak besar Repsol Honda hanya untuk mengendarai Desmosedici tahun lalu juga merupakan tanda betapa dia sangat menginginkan Ducati yang 'tidak resmi'.

LIVE Trans7 MotoGP Indonesia 2023 Cek Hasil Race Sirkuit Mandalika dan Klasemen MotoGP 2023 Terbaru

“Marc adalah salah satu pembalap terkuat dalam sejarah.

Jadi fakta bahwa dia sangat ingin bergabung dengan Ducati sungguh menyenangkan.

Dia telah memutuskan untuk meninggalkan Honda.

Dan bergabung dengan Ducati tidak resmi: hal ini semakin menegaskan fakta bahwa dia menginginkan motor kami,” kata Dall'Igna.

“Itu yang saya dengar, tapi yang jelas belum ada pengumuman resmi [soal kesepakatan Gresini],” tambah Dall'Igna.

“Saya pikir ada banyak hal yang harus dilakukan.

Dan saya pikir ini adalah kontrak yang rumit untuk diputuskan (dengan Honda), jika dia ingin memutuskannya.

“Tetapi menurut saya ini adalah deklarasi yang dibuat.

Dari sudut pandang kami, mereka menyenangkan.”

Kehadiran Marquez tentu akan semakin memperkuat line-up pembalap Skuat Bologna.

Namun itu muncul dengan potensi bahwa kehadiran Marquez menggangu kestabilan pembalap Desmosedici lainnya.

“Tentu saja ada kekhawatiran bahwa dia dapat merusak keseimbangan yang ada di semua tim Ducati.

Namun hal ini pada akhirnya akan menjadi bagian dari permainan dan terserah pada kami untuk bisa mengelola situasi dengan baik.”

Berubah Jam Tayang MotoGP Indonesia 2023 Terbaru, Cek Jadwal Trans7 Live Sirkuit Mandalika

Sebelumnya, General Manager Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, meyakini Marquez sangat ingin bergabung bersama Ducati.

Gresini Racing menjadi tempat yang tepat bagi juara dunia MotoGP enam kali itu mengarungi musim depan.

"Marc adalah salah satu pembalap terkuat dalam sejarah," kata Dall'Igna dikutip dari Sky Sport Italia.

"Jadi, fakta bahwa dia sangat ingin bergabung dengan Ducati sungguh menyenangkan."

"Dia telah memutuskan untuk meninggalkan Honda dan pindah ke satelit Ducati, yang mana ini menggarisbawahi bahwa faktanya dia menginginkan motor kami."

"Yang saya dengar begitu. Lalu untuk pengumuman resminya masih belum ada. Saya pikir masih banyak hal yang harus diurus dan sepertinya agak rumit untuk memutus kontrak itu."

Marquez masih memiliki tanggung jawab dengan kontraknya bersama Honda hingga akhir musim MotoGP 2024.

Satu-satunya cara bagi Marquez adalah membicarakan klausul pelepasan dirinya dari Honda menuju Ducati.

Jawaban Marquez saat ini lebih dinantikan kemana ia akan memilih.

"Saya harus memperjelas posisi saya dengan cepat. Sepertinya saya menikmati diri saya sendiri dalam situasi ini, tetapi kenyataannya tidak demikian," kata Marquez dikutip dari Sky Sports Italia.

"Saya tidak tidur nyenyak di malam hari, saya lelah dan semuanya harus diperjelas," ujarnya.

Situasi yang paling memungkinkan Marquez mengumumkan masa depannya adalah pada GP Indonesia yang akan berlangsung dua pekan lagi.

Resmi Dimajukan! Jadwal Race MotoGP Indonesia Sirkuit Mandalika Berubah, Cek Kalender MotoGP 2024

Meskipun dia baru saja berhasil meraih podium pertama musim ini bersama Honda di balapan kandang.

Tak dipungkiri, Marquez senang dengan raihan podium pada GP Jepang yang merupakan podium pertamanya sejak GP Australia tahun lalu.

"Tentu saja romantis bahwa podium pertama musim ini di GP terjadi di Jepang," ucap Marquez.

"Tetapi saya selalu memberikan 100 persen dengan apa yang saya miliki, apakah itu di Motegi atau Misano," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel Mudah Diakses di Google News

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved