Asian Games

Live Skor Hasil Timnas Indonesia vs Kirgistan Asian Games, Tim Garuda Optimis 3 Poin di Laga Perdana

Zhejiang Normal University East Stadium, Hangzhou, China akan jadi arena pertandingan Timnas Indonesia vs Kirgistan ini.

Editor: Jimmi Abraham
PSSI
Aksi Titan Agung penyerang Timnas Indonesia di Asian Games 2023 - Berikut ini update hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Kirgistan pada Selasa 19 September 2023 pukul 18.30 WIB. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Berikut ini update hasil  pertandingan Timnas Indonesia vs Kirgistan di Asian Games 2023.

Duel sengit Timnas Indonesia vs Kirgistan akan tersaji pada Selasa 19 September 2023 pukul 18.30 WIB.

Zhejiang Normal University East Stadium, Hangzhou, China akan jadi arena pertandingan Timnas Indonesia vs Kirgistan ini.

Rizky Ridho dkk akan melangsung pertandingan ini dengan komitmen yang kuat meraup poin.

Lantarans, untuk menjaga asa lolos ke babak selanjutnya, Timnas Indonesia wajib menang.

• Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Kirgistan Asian Games 2023, Kick-off Petang ini!

Pertandingan Timnas Indonesia vs Kirgistan akan jadi laga ujian  bagi skuad Timnas Indonesia yang turun dengan materi pemain seadanya.

Jelang pertandingan melawan Kirgistan, timnas Indonesia telah mempersiapkan diri untuk pertandingan tersebut.

Latihan bertahan diberikan kepada Rizky Ridho dan kawan-kawan sejak kedatangan mereka di China.

Tim U-24 Indonesia telah menjalani latihan pemulihan fisik, setibanya di Jinhua Youth Sports Scholl Football, Huangzhou, Minggu malam 17 September 2023.

Pelatih Indra Sjafri mengatakan timnya siap untuk bermain di laga perdana melawan Kirgizstan.

• Live Score Timnas U23 Indonesia vs Kirgistan Hari Ini Update Hasil & Klasemen Asian Games 2023

"Setelah melakukan perjalanan panjang dari Indonesia dan sempat transit di Hongkong, pada malam ini kita lakukan latihan perdana di Hangzhou.

Menu latihan ringan, kita jalani latihan pemulihan dan adaptasi disini," kata Indra Sjafri di laman PSSI.

"Kami juga masih menunggu pemain-pemain yang akan bergabung pada besok hari. Yang jelas kami sudah fokus jelang laga perdana lawan Kirgizstan. Pemain yang siap dan sudah ada di Huangzhou sebanyak 19 pemain," sambungnya.

Sebelumnya, 22 pemain disiapkan oleh pelatih asal Sumatra Barat itu untuk perhelatan ini.

• Cek Jam Tayang dan Skor Indonesia vs Kirgistan Kekuatan Lini Depan Garuda Tanpa Ramadhan Sananta

Berikut jadwal lengkap matchday pertama Grup F cabor sepak bola putra Asian Games 2022. Selasa 19 September 2023.

15.00 WIB - Korea Utara vs Taiwan

18.30 WIB - Indonesia vs Kirgistan

Update Hasil Sepak Bola Asian Games 2023

Live Streaming 

Livescore

Klasemen Grup

(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved