Begini Cara Menghilangkan Nama di WhatsApp Agar Tidak Terlihat
Menurut laporan Business of Apps, per tahun 2020 jumlah pengguna WhatsApp mencapai dua miliar pengguna aktif secara global.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - WhatsApp merupakan aplikasi pesan gratis yang populer di masyarakat.
Menurut laporan Business of Apps, per tahun 2020 jumlah pengguna WhatsApp mencapai dua miliar pengguna aktif secara global.
Siapapun saat ini dapat menggunakan WhatsApp sebagai media komunikasi gratis.
Tak hanya bertukar pesan teks, WhatsApp dapat berkirim media berupa file dokumen, gambar, hingga video.
Sehingga pengguna semakin dimudahkan dalam berkomunikasi.
• Begini Cara Membuat Akun WhatsApp Business Bagi Pelaku Usaha
Tidak hanya komunikasi antar individu, WhatsApp juga menyediakan fitur grup yang memudahkan organisasi untuk berkoordinasi antar pengguna secara efisien.
Dalam hal privasi, WhatsApp juga memiliki beberapa fitur privasi yang dapat dimanfaatkan pengguna agar merasa lebih nyaman saat menggunakan aplikasi pesan instan tersebut.
Salah satunya adalah fitur yang yang memungkinkan pengguna untuk menyembunyikan nama profil mereka agar tidak terlihat atau tampak kosong.
Cara menghilangkan nama WhatsApp agar tampil kosong Sejatinya, WhatsApp tidak mengizinkan pengguna memiliki nama kosong.
Namun Anda dapat menyembunyikan nama Anda atau mengosongkannya untuk menjaga privasi dengan trik di bawah ini.
- Buka WhatsApp Anda melalui HP/PC
- Buka “Setting” dan klik profil Anda
- Hapus nama WhatsApp Anda dan Copy dua simbol berikut ini, yakni anak panah dan tanda koma kecil "? ?" (tanpa tanda petik)
• Intip Status WhatsApp Orang Lain Tanpa Ketahuan, Begini Triknya
- Selanjutnya hapus tanda anak panah (?) sehingga menyisakan tanda koma kecil
- Tekan "Simpan"
- Selesai, sekarang nama WhatsApp Anda telah tersembunyi
Kini nama profil WhatsApp Anda menghilang.
Saat seseorang menambahkan Anda ke grup WhatsApp, kini mereka tidak dapat melihat.
Hal tersebut tentu saja dapat lebih menjaga privasi Anda.
Itulah cara menghilangkan nama WhatsApp agar tampil kosong. Semoga membantu. (*)
FAKTA Bangunan Kecil Mirip Toilet di Desa Gagaksipat Boyolali Telan Anggaran Rp112 Juta |
![]() |
---|
Semesta Buku Gramedia Pontianak Disambut Antusias Pengunjung |
![]() |
---|
PROFIL Rekam Jejak Wahyudin Moridu Anggota DPRD Gorontalo yang Ingin Rampok Uang Negara, Ternyata |
![]() |
---|
FAKTA di Balik Video Kontroversial Anggota DPRD Gorontalo Terungkap! Wahyudin Ngaku Diperas |
![]() |
---|
KEPASTIAN Rekrutmen CPNS 2026 Kapan Dibuka? Cek Jadwal Lengkapnya Disini |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.