Jadwal dan Pebulutangkis Indonesia yang Tampil di Empat Turnamen BWF Sepanjang Januari 2023

Turnamen Malaysia Open 2023 akan memperebutkan total hadiah 1.250.000 dollar AS atau senilai Rp 19,4 miliar.

Editor: Hamdan Darsani
BWFBadminton.com
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan satu di antara unggulan juara dalam Ajang Malaysia Open 2023 yang mulai bergulir pada Selasa 10 Januari 2023 hingga Minggu 15 Januari 2023 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Para pecinta bulu tangkis dapat menyaksikan aksi para atlet Indonesia di sejumlah turnamen sepanjang Januari 2023 hingga awal Februari 2023

Turnamen perdana Januari 2023 yang mulai bergulir adalah Malaysia Open 2023.

Malaysia Open 2023 bakal berlangsung pada Selasa 10 Januari 2023 hingga Minggu 15 Januari 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur.

Turnamen Malaysia Open 2023 akan memperebutkan total hadiah 1.250.000 dollar AS atau senilai Rp 19,4 miliar.

Terdapat 17 wakil Indonesia juga telah dirilis untuk ajang Malaysia Open 2023.

Putaran Pertama Malaysia Open 2023 Gregoria Mariska Tunjung Tantang Tunggal Putri Rangking 5 Dunia

Setelah Malaysia Open 2023, para Pebulutangkis dunia akan mengikuti India Open yang akan digelar pada Selasa 17 Januari hingga 22 Januari di Jadhav Indoor Hall, New Delhi.

Total hadia yang diberikan berberda dengan Malaysia Open, ajang India Open akan merebut total hadiah 900 ribu dollar AS atau senilai Rp 14 miliar.

India Open juga telah melaksanakan drawing dan sebanyak 13 wakil Indonesia akan berpartisipasi.

Tak berselang lama, akan ada Indonesia Masters yang akan berlangsung pada 24 Januari hingga 29 Januari di Istora Senayan, Jakarta $ 420.000.

Indonesia Masters kali ini akan berhadiah total 420 ribu dollar AS atau setara dengan enam miliar rupiah.

Saat ini, Indonesia Masters 2023 juga telah melaksanakan drawing.

Badminton Indonesia Masters 2023: India Gerogoti Sektor Tunggal Putra!

Sebanyak 22 wakil Indonesia telah dipersiapkan guna melakoni turnamen yang digelar di hadapan suporter sendiri tersebut.

Turnamen terakhir di Januari Thailand Masters yang dijadwalkan berlangung pada 31 Januari 2023 hingga 5 Februari 2023 di Bangkok.

Sejumlah atlet akan memperebutkan hadiah Thailand Masters dengan total 210 ribu dollar AS atau senilai tiga miliar rupiah.

Mengingat waktu yang masih cukup lama, PBSI belum merilis daftar wakil Indonesia untuk ajang ini.

Terakhir, Indonesia mampu meraih gelar juara Thailand Masters 2019 di sektor tunggal putri lewat Fitriani.

Berikut Ini Hasil Drawing Babak Pertama Indonesia Masters 2023

  • Tunggal Putra

 Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong)

Jonatan Christie vs Nhat Nguyen (Irlandia)

Shesar Hiren Rhustavito vs Kidambi Srikanth (India)

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Chou Tien Chen (Taiwan)

[Kualifikasi] Tommy Sugiarto vs Sammer Verma (India)

  • Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs Q1

  • Ganda Putra

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Kang Min hyuk/Seo Seung-jae (Korea)

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol (Korea)

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Akira Koga/Taichi Saito (Jepang)

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan)

[Kualifikasi] Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Dong Adam/Nyl Yakura (Kanada)

  • Ganda Putri

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Q2

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Li Wen Mei/Liu Xuan Xuan (China)

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Q3

[Kualifikasi] Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose vs Ng Tsz Yau/Tsang Hiu Yan (Hong Kong)

  • Ganda Campuran

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman)

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China)

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Gregory Mairs/Jenny Moore (Inggris)

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (Jepang)

[Kualifikasi] Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China).

Simak Informasi Terbaru Tentang Indonesia Masters

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved