Voli Dunia

Top Skor Putaran Pertama Final Four Livoli Divisi Utama 2022 Hari Ini Hany Budiarti Onfire

Performa Hany tersebut menjadi satu di antara faktor keberhasil PBV AU meraih poin sempurna di klasemen sementara ini.

Penulis: Zulkifli | Editor: Zulkifli
@volimaniajatim
Tangkapan layar best skor putaran pertama final four Livoli Divisi Utama 2022. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Berikut top skor Livoli Divisi Utama 2022 putri jelang putaran kedua yang berlangsung Selasa 8 November 2022.

Di sektor putri pada putaran pertama yang baru tuntas, menjadi aksi pemain putri PBV AU Hany Budiarti.

Ia menjadi pencetak poin terbanyak sepanjang putara pertama dengan raihan 65 poin.

Catatan tersebut di antaranya lahir dari 56 spike, 4 block dan 5 ace.

Klasemen Voli Putri Livoli Divisi Utama 2022 Hari Ini PBV AU Selangkah Lagi Menuju Grand Final

Performa Hany tersebut menjadi satu di antara faktor keberhasil PBV AU meraih poin sempurna di klasemen sementara ini.

Sementara posisi kedua ada Megawati Hangestri yang mengumpulkan 56 poin dengan rincian 48 di antaranya dari poin spike, kemudian tiga blok dan 5 ace.

Aksi Bank Jatim Surabaya menjadi andalan tentunya di putaran kedua bersama Ajeng Viona yang menempati posisi kedua dengan 48 poin.

Sementara itu urutan keempat hingga enam didominasi oleh pemain Petrokimia Gresik masing-masing ada Mediol Stiovanny, Wilda Siti Nurfadhilah dan Yolla Yuliana.

Di sektor putra pencetak poin terbanyak atau best skor putara pertama sejauh ini masih ditempati oleh Farhan Halim andalan Pasundan Bandung.

Farhan mecetak 82 poin dan tentunya didominasi dari skema serangan atau kill.

Jadwal Jam Tayang Voli Indonesia Divisi Utama 2022 Live Selasa 8 November Lengkap Klasemen

Adapun rincian statistik Farhan yakni 68 spike 9 block dan dan 5 di antaranya dihasilkan dari ace atau servis poin.

Di putaran kedua Farhan akan tetap menjadi andala Pasundan Bandung untuk mendulang poin.

Sementara peringkat kedua adan Rivan Nurmulki yang mencatatkan, 72 poin sepanjang putara pertama.

Dari 72 poin tersebut 62 di antaranya dihasilkan dari spike, 6 block dan 4 ace.

Aksi Rivan juga masih menjadi tumpuan di putaran kedua hari ini.

Selain Rivan juga ada Agil Angga yang menjadi penyumbang terbanyak raihan poin Surabaya Samator.

Adapun di posisi ketiga ada pemain Indomaret Sidoarjo dengan raihan 68 poin.

Persaingan para pencetak poin terbaik akan berlanjut di putaran kedua yang akan berlangsung Selasa 8 November 2022.

Jadwal Kejuaraan Dunia Klub Voli FIVB Klub 2022 Lengkap Daftar Enam Tim

Daftar top skor putaran pertama Livoli divisi utama dikutip dari instagram @volimaniajatim

1. Hany Budiarti 65 poin

2. Megawati Hangestri 56

3. Ajeng Viona48 poin

4. Mediol Stiovanny 45 poin

5. Wilda Siti Nurfadhilah 42 poin

6. Yolla Yuliana 41 poin

Update klasemen dan hasil seputar Livoli Divisi Utama 2022 bisa di akses di sini

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved