Kabar Artis
Stress Jalani Hidup, Rachel Vennya Sebut Ingin Bunuh Diri Hingga Tato Bagian Tubuhnya
Selain itu, ia juga pernah terjerat kasus hukum karena kabur saat karantina Covid-19 di Wisma Atlet dengan sang pacar.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Nama selebgram Rachel Vennya kian semakin besar usai banyaknya kontroversi yang ia buat pada 2021 lalu.
Diketahui, Rachel Vennya merupakan mantan istri Niko Al Hakim yang pernah menjadi sorotan karena dianggap pasangan serasih.
Namun usai cerai dari Niko Al Hakim, sikap Rachel Vennya berubah drastis.
Hingga pada akhirnya ia melepas hijab karena beberapa alasan dan kembali berpenampilan seksi.
Selain itu, ia juga pernah terjerat kasus hukum karena kabur saat karantina Covid-19 di Wisma Atlet dengan sang pacar.
• Rachel Vennya Buka-bukaan Ada Pelakor di Rumah Tangganya Dulu, Pernah Labrak Sampai Tak Tahan Emosi
Perubahan sikap Rachel Vennya itu lantas mengundang hujatan netizen di Indonesia.
Mendapat kritikan dan hujatan dari netizen secara bertubi-tubi membuat Rachel sempat memutuskan untuk rehat sejenak dari media sosial.
Meski terlihat tidak peduli dengan hujatan, belum lama ini Rachel mengaku jika dirinya sempat memiliki keinginan untuk bunuh diri ketika menghadapi masalah-masalah tersebut.
"Karena dulu sebelum gue nikah, gue suka ngerasa hidup gue capek banget dan jujur gue pernah punya pemikiran mau bunuh diri," kata ibu dua anak ini mengutip dari kanal YouTube Erika Carlina pada Selasa 21 Juni 2022.
Lebih lanjut, Rachel juga mengungkap bahwa setiap kali muncul pemikiran untuk bunuh diri, tiba-tiba ia langsung teringat dengan putra sulungnya, Xabiru Oshe Al-Hakim.
"Terus setelah gue punya anak gue merasa kayak setiap gue merasa mau ngakhiri hidup gue, gue selalu ingat abang," sambungnya.

• Foto Seksi Rachel Vennya di Kolam Renang Dihujat Warganet, Mantan Istri Okin Malah Bilang Begini
Karena kejadian tersebut, Rachel pun akhirnya memutuskan untuk membuat tato di bagian lengan kirinya.
Tato dengan bentuk Japanese painting berwarna biru itu merupakan gambaran dari sang anak, Xabiru.
"Jadi, gue ngerasa itu penguat gue. Ini warnanya biru semua, nggak ada warna hitam sama sekali."
"Ini Xabiru Oshe. Oshe itu ocean. Jadi, ini ocean dan Japanese painting. Jadi, ini abang Biru," kata Rachel menjelaskan makna tato di tangannya.
Bagi Rachel, kehadiran anak pertamanya membuat hidupnya menjadi lebih berharga sehingga pemikiran tentang bunuh diri itu sempat sirna.
"Karena dia selalu bikin gue layak untuk hidup demi dia," ujarnya.
Kini Rachel Vennya memilih untuk tidak mempedulikan omongan negatif yang ditujukan kepadanya demi menjaga Kesehatan Mental dan anak-anaknya.
(*)
Cek Berita dan Artikel Mudah Diakses di Google News