Indonesia Masters
Jadwal Badminton Indonesia Masters 2022 Live Babak 32 Besar
Pemain ganda putra nomor satu dunia tersebut kemudian memutuskan untuk menjalani operasi setelah kesulitan untuk berjalan secara normal.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Simak jadwal pertandingan Indonesia Masters 2022 yang akan berlangsung di Istora Senayan Jakarta 7- 12 Juni 2022.
Jika tak ada perubahan ajang ini akan disiarkan live di iNews TV atau MNC TV.
Bintang-bintang bulutangkis Indonesia bakal turun dengan kekuatan penuh, satu di antaranya yang sangat dinantikan aksinya yakni Marcus / Kevin.
Terakhir kali penampilan keduanya yakni diajang All England 2022 beberapa pekan lalu.
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon, telah berlatih bersama Kevin Sanjaya Sukamuljo di Pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur.
• Hasil Undian Badminton Indonesia Open 2022, Cek Daftar Lawan Wakil Indonesia
Marcus Fernaldi Gideon kembali berlatih setelah operasi cedera pergelangan kaki yang dijalaninya pada awal April di Portugal.
Sebelumnya Marcus harus bertanding sambil menahan rasa sakit yang disebabkan pertumbuhan tulang kecil yang tidak wajar di kakinya.
Meski demikian, Marcus dan Kevin masih mampu bersaing hingga menjuarai Hylo Open 2021 dan Indonesia Open 2021
Pemain ganda putra nomor satu dunia tersebut kemudian memutuskan untuk menjalani operasi setelah kesulitan untuk berjalan secara normal.
Dokter pelatnas, Nicolaas C. Budhiparama, merekomendasikan Marcus untuk ditangani oleh dokter spesialis ortopedis, Niek Van Dijk, yang cukup tersohor di jagat sepak bola.
Operasi berjalan dengan sukses.
Walau ekspektasi untuk tampil pada Thomas-Uber Cup 2022 gagal, Marcus mempersiapkan diri untuk kembali ke lapangan pada Indonesia Masters 2022.
Marcus tampak ikut serta dalam foto kunjungan Duta Besar Republik Indonesia untuk Portugal, Rudy Alfonso, ke Pelatnas Cipayung.
"Senang melihat Marcus Gideon yang sempat operasi ankle di Porto, Portugal, sudah mulai pulih dan berlatih lagi bersama pasangannya Kevin Sanjaya Sukamuljo," tulis Rudy dalam foto yang diunggah pada Jumat 27 Mei 2022.
"Semangat Ko Sinyo (sapaan akrab Marcus)," tambahnya.
• Badminton Indonesia Masters 2022 Tayang di Mana ?
Marcus sudah melakukan latihan secara mandiri di akademi bulu tangkis miliknya sekitar tiga pekan lalu.
Pemain kelahiran Jakarta tersebut harus kembali memadukan permainannya bersama Kevin setelah lama tidak bertanding.
Tahun ini Marcus/Kevin baru tampil sekali pada All England Open 2022 di mana mereka mencapai babak semifinal.
Marcus/Kevin terhenti di babak empat besar setelah dikalahkan juniornya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Sementara Marcus menepi, Kevin memperkuat Tim Thomas Indonesia dan menjadi andalan bersama Mohammad Ahsan.
• Hasil Undian Badminton Indonesia Masters 2022, Cek Calon Lawan Wakil Indonesia
Daftar pemain Indonesia di Indonesia Masters 2022 dikutip dari BWF :
Tunggal putra
Anthony Sinisuka Ginting
Jonatan Christie
Shesar Hiren Rhustavito
Tommy Sugiarto
Chico Aura Dwi Wardoyo (kualifikasi)
Tunggal putri
Gregoria Mariska Tunjung
Ruselli Hartawan (kualifikasi)
Ganda putra
Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo
Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan
Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto
Bagas Maulana / Muhammad Shohibul Fikri
Pramudya Kusumawardana / Yeremia Erich Yoche Yacob Karambitan
Leo Rolly Carnando / Daniel Marthin
Sabar Karyaman Gutama / Moh Reza Pahlevi Isfahani
Ganda putri
Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti
Ribka Sugiarto / Febby Valencia Dwijayanti Gani
Febriana Dwipuji Kusuma /Amalia Cahaya Pratiwi
Melani Mamahit / Tryola Nadia (kualifikasi)
Ririn Amelia / Virni Putri (kualifikasi)
Purti Larasati / Anggia Shitta Awanda (kualifikasi)
Anisanaya Kamila / Az Zahra Ditya Ramadhani (kualifikasi)
Ganda campuran
Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti
Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari
Adnan Maulana / Mychelle Chrystine Bandaso
Rehan Naufal Kusharjanto / Lisa Ayu Kusumawati
Hafiz Faizal / Serena Kani
Cek Berita dan Artikel Mudah Diakses di Google News
Sebagian artikel ini telah tayang di Bolasport.com dengan judul Marcus dan Kevin Sudah Berlatih di Cipayung Lagi, Siap Kembali pada Indonesia Masters 2022
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Indonesia-Masters-2022117.jpg)