Jadwal Siaran Langsung Badminton Asia Championships (BAC) 2022 Streaming Youtube & TVRI-MolaTV
Anda dapat menyaksikannya pada live streaming Youtube Badminton Asia dan siaran langsung melalui MolaTV & TVRI.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Badminton Asia Championships (BAC) 2022 segera berlangsung.
Sejumlah atlet top Tanah Air akan mengambil bagian pada ajang BAC 2022 tersebut.
BAC 2022 berlangsung mulai 26 April- 1 Mei 2022 di Manila, Filipina.
Anda dapat menyaksikannya pada live streaming Youtube Badminton Asia dan siaran langsung melalui MolaTV & TVRI.
• Jadwal Siaran Langsung Manchester City Vs Real Madrid Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Rabu
Pertama, untuk tanggal 26-28 April 2022, akan ditayangkan melalui akun Youtube Badminton Asia.
Kedua berlanjut di tanggall 29 April hingga 1 Mei 2022, badminton lovers Indonesia dapat menyaksikan melalui TVRI dan Mola TV.
Untuk Indonesia, TVRI dan Mola akan menyiarkan pertandingan kejuaraan Asia itu.
Jelang kejuaraan bulutangkis Asia tersebut, telah diundi pemain yang akan diturunkan untuk berlaga.
Khususnya dari kontingen Indonesia, di sektor tunggal putra menarik untuk diberi perhatian.
Salah satu pemain yang akan diturunkan Indonesia di nomor tunggal putra adalah Chico Aura Wardoyo.
Kapten tim putra Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia (BATC) 2022 itu akan berhadapan dengan wakil kuat asal Jepang.
Adalah Kento Momota yang kini menghuni peringkat kedua BWF dunia.
Menjadi unggulan pertama dari Jepang, Chico patut mewaspadai kekuatan dari Kento Momota di ajang BAC 2022 nanti.
Kendati begitu, ranking nampaknya tidak akan begitu berarti jika para pemain suah bersua di lapangan.
• Siaran Langsung Liverpool Vs Manchester United, Update Score Hasil Liverpool Vs Man United Malam Ini
Sehingga tidak bisa menjadi patokan pasti.