Piala AFF U23
BERUBAH Jadwal Piala AFF U-23 Setelah Timnas Indonesia dan Myanmar Out! Malaysia Terancam
Situasi ini menyusul mundurnya Timnas Indonesia dan Myanmar, di mana kedua tim ini sama-sama menghuni Grup B bersama Malaysia dan Laos.
Penulis: Marlen Sitinjak | Editor: Marlen Sitinjak
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Timnas U-23 Malaysia wajib menang menghadapi Laos jika ingin lolos ke babak semifinal Piala AFF U-23 2022 di Kamboja.
Demikian sebaliknya, Laos juga harus menang jika ingin melaju ke empat besar. Pertemuan Malaysia vs Laos pun ibarat laga final.
Situasi ini menyusul mundurnya Timnas Indonesia dan Myanmar, di mana kedua tim ini sama-sama menghuni Grup B bersama Malaysia dan Laos.
Sekadar informasi, Timnas U-23 Myanmar menjadi negara kedua yang memutuskan mundur dari Piala AFF U-23 2022 setelah Timnas U-23 Indonesia.
• Respons Pelatih Malaysia Setelah Timnas Indonesia Batal Ikut Piala AFF U-23
Baik Timnas Myanmar U-23 dan Indonesia mundur karena alasan yang sama, Covid-19.
Praktis Grup B Piala AFF U-23 2022 tinggal menyisakan dua tim, yakni Timnas U-23 Malaysia dan Laos.
Dalam jadwal yang dirilis AFF, laga Malaysia vs Laos digelar satu kali tepatnya pada, Jumat 18 Februari 2022.
Kondisi di atas tentu saja merugikan Malaysia dan Laos jika nantinya mereka menempati posisi dua atau juru kunci.
Tim yang kalah dalam satu pertemuan itu dipastikan gagal lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2022.
Sekadar diketahui, Piala AFF U-23 2022 terbagi dalam tiga grup.
Grup A berisikan tuan rumah Kamboja, Filipina, Timor Leste dan Brunei Darussalam.
Sementara itu, Grup B ditempati Laos dan Malaysia.
Untuk Grup C, diisi tiga tim yakni Thailand, Vietnam dan Singapura.
• Jadwal Timnas Indonesia Terbaru Usai Batal Tanding di AFF Cup U23 2022
Skuad Myanmar Terpapar Covid-19
Banyaknya pemain yang positif membuat Federasi Sepak Bola Myanmar (MFF) mengirimkan permintaan mundurnya tim ke AFF.
Alasan utamanya adalah pemain yang ada tidak cukup untuk mengikuti turnamen selanjutnya.
Padahal, mereka harusnya berduel dengan timnas U-23 Malaysia, Selasa 15 Februari 2022.
Mundurnya timnas U-23 Myanmar membuat grup B Piala AFF U-23 2022 semakin minimalis.
Hanya timnas U-23 Malaysia dan Laos yang menghuni grup tersebut.
Langkah selanjutnya, AFF merilis jadwal baru untuk grup B.
Terkait mundurnya timnas U-23 Myanmar, pelatih Velizar Popov akhirnya buka suara.
Dia menjelaskan jika pemain yang bisa tampil hanya tersisa lima orang.
Sisanya, pemain terkonfirmasi positif dan masih banyak lagi yang harus melakukan karantina karena kontak erat.
"Kami memiliki lima pemain sehat, sisanya dinyatakan positif Covid-19 dan menunjukkan tanda-tanda sakit."
"Ini di luar kendali kami," kata Velizar Popov dilansir dari laman Zingnews.vn.
Setelah menyatakan mundur, Popov juga menyampaikan pesan.
Dia meminta maaf harus mengambil keputusan menarik tim dari Piala AFF U-23 tahun ini di Kamboja.
"Kami mohon maaf atas segala dampak ketidaknyamanan ini," pungkasnya.
• Alasan Sebenarnya Timnas Indonesia Mundur dari Piala AFF U23 2022 Akhirnya Diungkap PSSI
Pembagian grup Piala AFF U23 2022 di Kamboja :
- Grup A: Kamboja, Timor Leste, Filipina dan Brunei
- Grup B: Malaysia dan Laos.
- Grup C: Thailand, Vietnam dan Singapura.
Jadwal Terbaru Piala AFF U-23 setelah Indonesia dan Myanmar Mundur:
Senin 14 Februari 2022 (hasil Grup A)
16.00 WIB: Timor Leste vs Filipina (2-2)
19.00 WIB: Kamboja vs Brunei (6-0)
Rabu 16 Februari 2022 (Grup C)
19.00 WIB: Thailand vs Singapura
Kamis 17 Februari 2022 (Grup A)
16.00 WIB: Brunei vs Timor Leste
19.00 WIB: Filipina vs Kamboja
Jumat 18 Februari 2022 (Grup B)
16.00 WIB: Laos vs Malaysia
Sabtu 19 Februari 2022 (Grup C)
19.00 WIB: Singapura vs Vietnam
Minggu 20 Februari 2022 (Grup A)
19.00 WIB: Kamboja vs Timor Leste
19.00 WIB: Filipina vs Brunei
Selasa 22 Februari 2022 (Grup C)
19.00 WIB: Vietnam vs Thailand
Link Live Streaming dan Live Score Piala AFF U-23 2022:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/malaysia-vs-myanmar-batal.jpg)