Hasil Coppa Italia Semalam - AC Milan Pesta Gol ke Gawang Lazio dan Jadwal Semifinal Derby Inter
Hasil Coppa Italia tadi malam setelah AC Milan pesta gol ke gawang Lazio dalam babak perempat final, Kamis 10 Februari 2022.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Hasil Coppa Italia tadi malam setelah AC Milan pesta gol ke gawang Lazio dalam babak perempat final, Kamis 10 Februari 2022.
Dengan hasil ini, AC MIlan akan jumpa Inter Milan di semifinal Coppa Italia 2021-2022.
Bermain di hadapan publik sendiri, AC Milan sukses menekuk Lazio dalam laga perempat final Coppa Italia 2021-2022 di Stadion San Siro.
Secara statistik, AC Milan memang tampil lebih mendominasi.
Dari segi peluang, Milan memiliki 8 yang 6 di antaranya mengarah tepat sasaran.
• Hasil Liga Inggris Tadi Malam - Hajar Brentford, Manchester City Kian Kokoh di Puncak Klasemen EPL
Adapun Lazio mempunyai 6 kesempatan dengan 1 menuju ke gawang.
Sementara itu, untuk penguasaan bola berimbang 50 persen.
Menekan sejak awal pertandingan, AC Milan langsung membuka keran gol pada menit ke-24.
Proses gol Milan diawali dengan umpan terobosan Alessio Romagnoli dari tengah lapangan ke Rafael Leao.
Leao kemudian menggiring bola masuk ke dalam kotak penalti sebelum melepaskan tendangan datar kaki kiri.
Bola sepakan Leao meluncur mulus ke sisi kiri gawang Lazio tanpa bisa dihentikan kiper tim tamu, Pepe Reina. AC Milan unggul 1-0.
AC Milan menambah gol pada menit ke-41.
Rafael Leao lagi-lagi menjadi momok bagi Lazio.
Menusuk ke dalam kotak penalti dari sisi kanan pertahanan Lazio, Leao lalu mengalirkan operan menyusur tanah ke mulut gawang tim tamu.
Pepe Reina sudah meninggalkan gawangnya karena berusaha menutup ruang tembak Leao.
Alhasil, Olivier Giroud, yang sudah di depan Lazio, tinggal meluncurkan sontekan kaki kiri ke gawang kosong. AC Milan memimpin 2-0.
• Hasil Piala Dunia Klub 2022 Tadi Malam - Menang Dramatis, Chelsea Vs Palmeiras di Final
Olivier Giroud membukukan gol kedua ke gawang Lazio pada menit ke-45+1.
Kali ini Theo Hernandez yang mengacak-acak sisi kanan pertahanan Lazio.
Theo kemudian mengirimkan umpan datar ke tengah kotak penalti Lazio.
Olivier Giroud dengan tenang meluncurkan sontekan kaki kiri untuk membawa AC Milan unggul tiga gol tanpa balas.
Skor 3-0 untuk Milan bertahan sampai turun minum.
Pada babak kedua, AC Milan tidak menurunkan gempuran.
Milan kembali menggetarkan jala gawang Lazio pada menit ke-79.
Gelandang Milan, Franck Kessie, menghunjamkan tembakan voli kaki kanan dari dalam kotak terlarang yang mengecoh Pepe Reina.
Bola melaju deras ke sisi kanan gawang Lazio dan mengubah skor menjadi 4-0.
Skor 4-0 untuk AC Milan tetap tidak berubah hingga wasit Simone Sozza meniupkan peluit tanda berakhirnya laga.
Pada babak semifinal Coppa Italia 2021-2022, AC Milan akan berjumpa dengan Inter Milan.
Duel tersebut akan berlangsung pada Maret 2022 dengan sistem dua leg.
AC Milan 4-0 Lazio (Rafael Leao 24', Olivier Giroud 41', 45+1', Franck Kessie 79')
• Mengintip Keseruan Marquez dan Quartararo Jelang Jadwal MotoGP Indonesia 2022 Sirkuit Mandalika
Susunan pemain AC Milan dan Lazio:
AC Milan (4-2-3-1): 16-Mike Maignan; 13-Alessio Romagnoli, 2-Davide Calabria (23-Fikayo Tomori 77'), 19-Theo Hernandez, 20-Pierre Kalulu; 79-Franck Kessie, 8-Sandro Tonali (4-Ismael Bennacer 46'); 17-Rafael Leao (27-Daniel Maldini 77'), 10-Brahim Diaz, 30-Junior Messias (56-Alexis Saelemaekers 61'); 9-Olivier Giroud (12-Ante Rebic 61')
Pelatih: Stefano Pioli
Lazio (4-3-3): 25-Pepe Reina; 23-Elseid Hysaj (29-Manuel Lazzari 61'), 4-Patric, 77-Adam Marusic, 3-Luiz Felipe; 32-Danilo Cataldi (6-Lucas Leiva 51'), 21-Sergej Milinkovic-Savic, 88-Toma Basic (10-Luis Alberto 51'); 20-Mattia Zaccagni, 17-Ciro Immobile (27-Raul Moro 68'), 7-Felipe Anderson (9-Pedro Rodriguez 51')
Pelatih: Maurizio Sarri
Wasit: Simone Sozza
(*)