Hasil Elche vs Real Madrid, Eden Hazard Pastikan Kemenangan Leg 1 Babak 16 Besar Copa del Rey
Real Madrid berhasil menang 2-1 atas tuan rumah Elche dalam laga 16 besar Copa del Rey, Jumat 21 Januari 2022.
Penulis: Nasaruddin | Editor: Nasaruddin
Kemenangan dipastikan menjadi milik Real Madrid setelah tak ada gol lain yang tercipta hingga akhir pertandingan.
Secara statistik, Real Madrid memang unggul di laga ini.
Penguasaan bola anak asuh Carlo Ancelotti mencapai 59 persen.
20 tendangan berhasil mereka lepas dengan 8 diantaranya tepat mengarah ke gawang.
Pada leg kedua, Real Madrid akan menjamu Elche pada hari Minggu 23 Januari 2022 mulai pukul 22.15 WIB.
• Timnas Indonesia vs Australia: Pelatih Matildas Khawatir Serangan Balik Garuda Pertiwi
Sementara itu di laga lainnya, Barcelona vs Bilbao imbang dengan skor 1-1 di babak pertama.
Digelar di Stadion San Mames, Barcelona tertinggal lebih dahulu setelah Athletic Bilbao melalui Iker Munian di menit ke-2.
Barcelona kemudian menyamakan skor lewat Ferran Torres pada menit ke-20.
Pertandingan Bilbao vs Barcelona sampai saat ini masih berlangsung.