Polisi Ungkap Motif Utama Kasus Pria di Pontianak yang Aniaya Ibu Tiri Hingga Meninggal Dunia
Kasat Reskrim Polresta Pontianak AKP Indra Asrianto menyampaikan bahwa hasil pemeriksaan sementara, pelaku mengaku melakukan pembunuhan itu spontan ta
Penulis: Ferryanto | Editor: Hamdan Darsani
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID,PONTIANAK - Warga di Kota Pontianak pada jumat 17 Desember 2021 malam digegerkan dengan kasus seorang pria berinisal DD (43) yang menyerang ibu dan adiknya dengan menggunakan gunting.
Peristiwa yang terjadi di Gang Anggrek, Jalan Sepakat 2, Kecamatan Pontianak Tenggara Kota Pontianak ini menyebabkan sang ibu bernama Sri (61) meninggal dunia akibat organ vitalnya tertusuk gunting, sementara DS (41) mengalami luka - luka, hingga saat ini masih dalam perawatan intensif.
Kasat Reskrim Polresta Pontianak AKP Indra Asrianto menyampaikan bahwa hasil pemeriksaan sementara, pelaku mengaku melakukan pembunuhan itu spontan tanpa rencana.
"hasil introgasi kepada pelaku, pelaku melakukan pembunuhan itu secara spontan, agar dapat dengan bebas melakukan pemerkosaan kepada anak korban dari DS yang tidak lain adalah keponakannya sendiri,'' ungkap AKP Indra, Sabtu 18 Desember 2021.
• Bukan Pakai Tusuk Gigi! Cara Terbaik Membersihkan Sisa Makanan di Gigi, Dijamin Aman dan Sehat
Sebelumnya AKP Indra mengatakan kejadian ini terjadi pada sekira pukul 21.30 WIB pelaku masuk ke kamar Korban DS, yang saat itu sedang bersama 3 putrinya.
Saat itu, pelaku langsung menarik tangan putri pertama DS yang berinisial ST dan mengajaknya untuk berhubungan badan, seketika itu pula ST menolak dan mendorong pelaku keluar kamar, lalu ST mengunci pintu kamarnya.
Tak berselang lama ST mendengar suara keributan diluar kamarnya, saat ST keluar kamar ia sudah melihat ibunya tergeletak dilantai diserang oleh pelaku menggunakan gunting.
Lalu, ST mencoba menolong ibunya untuk masuk kedalam kamar, dan saat itu ia melihat pelaku mengejar Sri yang merupakan neneknya kearah luar rumah.
Tidak lama berselang, karena mendengar keributan datanglah Aldy warga setempat dan langsung memberikan pertolongan kepada Sri yang saat itu tergeletak di jalan depan rumahnya.
Kemudian,Aldy bersama warga mengamankan pelaku dan tidak berselang lama Polisi datang dan membawanya ke Polresta Pontianak. (*)
[Update Informasi Seputar Kota Pontianak]