EURO 2020

Jadwal Semifinal Euro 2021 Live RCTI Hari Rabu Perebutan Tiket Final Piala Eropa

Bermain di Wembley bakal menjadi keuntungan bagi Inggris. Mereka akan mendapat dukungan penuh dari publik tuan rumah.

Editor: Zulkifli
ALBERTO PIZZOLI / AFP
EURO - Para pemain Timnas Inggris merayakan kemenangannya pada pertandingan perempat final UEFA EURO 2020 menghadapi Ukraina, di Stadion Olimpico Roma, Italia, Minggu 4 Juli 2021 dini hari WIB. Sepanjang 50 menit pertandingan, Inggris unggul 3-0. 

TRIBUNPONTINAK.CO.ID - Tim manakah yang akan bertemu di partai puncak EURO 2020 di Wembley Stadium, London Inggris.

Empat tim berebut tiket final EURO 2020. Italia kontra Spanyol Rabu 7 Juli 2021.

Kemudian Inggris kontra Denmark Kamis 8 Juli 2021. Dua partai semifinal ini digelar di Stadion Wembley Inggris.

Inggris menjadi tim yang diunggulkan melaju ke babak final. Syaratnya three lion mesti melewati hadangan tim kuda hitam, Denmark di babak perempat final.

Kapan Final Euro 2021 ? Simak Pula Prediksi Semifinal Piala Eropa Italia vs Spanyol Hari Rabu 7 Juli

Tetunya banyak yang menjagokan Inggris untuk melaju ke babak final dan bermain di kandang sendiri.

Hal ini seperti yang disampaikan Arsene Wenger, eks pelatih klub Arsenal.

Menurutnya Inggris mengakhiri pertandingan melawan Ukraina dengan sempurna.

“Itu adalah malam yang sempurna untuk sepak bola Inggris, malam yang sempurna untuk Inggris," ucap Wenger, sebagaimana dikuitip dari Metro.

“Mereka tidak kebobolan, mereka lolos dengan mudah dan mereka bisa mengistirahatkan pemain penting," kata Wenger menambahkan.

"Itu menjadi pertandingan yang mudah bagi Inggris, tetapi mereka melakukannya dengan baik dan yang penting bagi mereka malam ini adalah mereka tidak kebobolan," tutur Wenger.

Bermain di Wembley bakal menjadi keuntungan bagi Inggris. Mereka akan mendapat dukungan penuh dari publik tuan rumah.

Keuntungan itu sejalan dengan rekor timnas Inggris yang tak terkalahkan di Stadion Wembley pada dua turnamen elite, yakni Piala Dunia dan Euro.

Dari 15 pertandingan, tercatat meraih 10 kemenangan dan lima hasil imbang (tidak termasuk adu penalti).

Arsene Wenger pun memprediksi bahwa Inggris bisa mengalahkan Denmark dan melaju ke final Euro 2020.

"Inggris masih mencari bentuk sempurna mereka, tetapi saya pikir mereka akan sulit dihentikan sekarang," ucap Wenger.

“Mereka pulang ke London sekarang untuk semifinal sehingga akan sulit untuk menghentikan mereka mencapai final," imbuhnya.

Jika mampu ke final Euro 2020, Inggris lagi-lagi diuntungkan karena laga bakal kembali digelar di Stadion Wembley.

Jadwal Bola Malam Ini Euro Istirahat Menuju Semifinal Live Italia vs Spanyol dan Inggris vs Denmark

Prediksi Susunan Pemain

Inggris 4-2-3-1 :

Jordan Pickford, Kyle Walker, John Stones, Harry Maguire, Luke Shaw, Kalvin Phillips, Declan, Rice, Jadon Sancho, Mason Mount, Raheem Sterling, (c) Harry Kane

Denmark 3-4-2-1 :

Kasper Schmeichel, Andreas Christensen, (c) Simon Kjær, Jannik Vestergaard, Jens Stryger, Larsen, Pierre-Emile Højbjerg, Thomas Delaney, Joakim Mæhle, Mikkel Damsgaard, Martin Braithwaite, Kasper Dolberg

Head-to-head

• 15.10.20 UNL England vs Denmark 0 : 1

• 09.09.20 UNL Denmark vs England 0 : 0

• 06.03.14 FI England vs Denmark 1 : 0

• 10.02.11 FI Denmark vs England 1 : 2

• 18.08.05 FI Denmark vs England 4 : 1
(sumber flashscore)

Prediksi Italia vs Spanyol Euro 2021 Lengkap Head to Head Spanyol vs Italia Babak Semifinal

Jadwal Semifinal EURO 2020

Rabu 7 Juli 2021

Pukul 02.00 WIB Italia vs Spanyol

Kamis 8 Juli 2021

Pukul 02.00 WIB Inggris vs Denmark

Link Streaming dan Update Hasil dan Klasemen EURO 2020 

[Link Streaming Mola TV]

[Link Live Score]

[Link Hasil Akhir]

[Update Klasemen Grup EURO 2020]

Update Seputar EURO 2020 akses di Disini)

(*)

Sebagian Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Prediksi Inggris Vs Denmark dari Arsene Wenger, The Three Lions ke Final"

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved