Tekan Penularan Covid-19, Personel Polsek Siding Gencar Edukasi Protokol Kesehatan pada Warga
patroli tersebut dalam rangka mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan saat pandemi Covid-19
TRIBUNPNTIANAK.CO.ID, BENGKAYANG - Dalam rangka mengimbau kepada masyarakat untuk meminimalisir tindak kriminalitas dan penerapan pendisiplinan protokol kesehatan, Polsek Siding Polres Bengkayang Polda Kalbar melalui patroli rutin memberikan edukasi kepada masyarakat di Wilayah Kecamatan Siding Kabupaten Bengkayang, Senin 1 Maret 2021
Patroli kali ini dilaksanakan oleh Bripka Adang S. Selaku Bhabinkamtibmas Desa Hlie Buei Kecamatan Siding Kabupaten Bengkayang.
Bripka Adang S. mengungkapkan, patroli tersebut dalam rangka mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan saat pandemi Covid-19, pihaknya gencar melakukan sosialisasi. Salah satunya dengan memberikan imbauan kepada masyarakat.
“Kita sampaikan edukasi kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan seperti selalu cuci tangan, menjaga kebersihan dan kesehatan serta penggunaan masker pada saat beraktivitas di luar rumah,” jelasnya.
Baca juga: Cegah Kejahatan Malam, Polsek Ledo Laksanakan Patroli Malam Sambangi Wilayah Pasar
Disampaikan Kapolsek Siding, Ipda Bambang Rudiyanto ditempat lain, disiplin masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan adalah kunci penting dalam pengendalian penyebaran virus corona.
Oleh sebab itu, kita terus lakukan sosialisasi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 kepada masyarakat.
“Kita ajak masyarakat semakin sadar dan mampu berkontribusi dalam upaya pencegahan penyebaran COVID-19. Harapannya mereka mampu menerapkan protokol kesehatan mulai dari diri sendiri,” katanya.
Adang S Juga menambahkan, himbauan pendisiplinan penggunaan masker, disampaikan secara humanis agar masyarakat dapat menerima dengan baik. Kegiatan akan terus dilakukan agar masyarakat berperan serta mendukung pemerintah dalam penanggulangan Covid-19.
“Dengan upaya yang sudah dilakukan harapannya mampu mengajak masyarakat berperan serta memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Provinsi Kalbar Kabupaten Bengkayang khususnya,” pungkasnya.
Info Polda Kalbar
Berita Pontianak Terkini
Protokol Kesehatan Covid-19
Polres Bengkayang
Polsek Siding
CHELSEA Lolos Semifinal Liga Champions 2021 ? Cek Hasil Pertandingan Liga Champions Malam Ini |
![]() |
---|
Hasil UCL Champion Tadi Malam PSG dan Chelsea Lawan Real Madrid, Liverpool, Man City atau Dortmund |
![]() |
---|
HASIL CHAMPION Tadi Malam PSG dan Chelsea Menuju Semifinal - Cek Tim Calon Lawan di Babak 4 Besar |
![]() |
---|
Hasil Liga Champion Tadi Malam Chelsea dan PSG Lawan Tim Raksasa di Semifinal Liga Champions UEFA |
![]() |
---|
Hasil Akhir Liga Champion Tadi Malam Tim yang Kalah Justru Lolos Semifinal! Sang Juara Tersingkir |
![]() |
---|