Pemda Berikan Prasasti Pengakuan dan Perlindungan Masyarakat Hukum Adat Dayak Iban Menua Sungai Utik
Diharapkan hukum adat Dayak Iban Menua Sungai Utik Ketemenggungan Jalai Lintang, Kecamatan Embaloh Hulu, selalu terjaga dengan baik
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAPUASHULU - Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kapuas Hulu, telah menyerahkan prasasti pengakuan dan perlindungan masyarakat hukum adat, kepada masyarakat hukum adat Dayak Iban Menua Sungai Utik Ketemenggungan Jalai Lintang, Kecamatan Embaloh Hulu.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kapuas Hulu Ambrosius Sadau menyatakan, penyerahan prasasti tersebut didasarkan Surat Keputusan Bupati kapuas Hulu nomor 561 tahun 2019, tentang pengakuan dan perlindungan masyarakat hukum adat dayak iban menua sungai utik ketemenggungan jalai lintang kecamatan Embaloh Hulu Kabupaten Kapuas Hulu pada tanggal 30 Oktober 2019.
"Diharapkan hukum adat Dayak Iban Menua Sungai Utik Ketemenggungan Jalai Lintang, Kecamatan Embaloh Hulu, selalu terjaga dengan baik dan terus dilestarikan oleh masyarakat setempat dan pada umumnya masyarakat Kapuas Hulu," ujarnya, Rabu 24 Februari 2021.
Sadau menjelaskan, penyerahan prasasti tersebut merupakan merupakan bentuk kepedulian atau dukungan pemerintah daerah Kabupaten Kapuas Hulu, terhadap hukum adat Dayak Iban Menua Sungai Utik Ketemenggungan Jalai Lintang Kecamatan Embaloh Hulu.
Baca juga: Terdakwa Tipikor Reboisasi KPHP di Kapuas Hulu Terancam 20 Tahun Penjara
"Marilah kita jaga hukum adat di Kapuas Hulu dengan sebaik-baiknya," ucapnya.
Dijelaskannya lagi, pada saat penyerahan prasasti dihadiri AMAN Kapuas Hulu, Kepala Desa Sungai Utik Raymundus Remang, dan Tuai Rumah Apai Janggut dan masyarakat, penyerahan prasasti tersebut dilaksanakan di rumah Betang Sungai Utik.
"Kami sebagai mewakili Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Dayak Iban Menua Sungai Utik telah menjaga hukum adat di daerahnya atau Kabupaten Kapuas Hulu," ungkapnya. (*)
berita kapuas hulu terkini
Kapuas Hulu Terkini
Berita Terkini Tribunpontianak
Tribunpontianak.com
Tribunpontianak
tribunpontianak.co.id
KAPAN Pengumuman Lolos Peserta Kartu Prakerja Gelombang 12 - Bagaimana Memastikan Lolos Prakerja ? |
![]() |
---|
BACAAN NIAT Puasa Ayyamul Bidh Kamis 25 Februari 2021/13 Rajab 1442 - Apa Hukum Puasa Ayyamul Bidh ? |
![]() |
---|
Cara Tahu Sudah Terdaftar di Prakerja Gelombang 12 Login https://dashboard.prakerja.go.id/daftar |
![]() |
---|
Kisah Arsy Putri Anang Jalani Isolasi Mandiri Tanpa Ashanty, Siapkan Makanan Sendiri |
![]() |
---|
RESMI Mendikbud Umumkan Jadwal Masuk Sekolah Terbaru Juli - Hasil Vaksinasi Guru jadi Pertimbangan |
![]() |
---|