KOMEDIAN Kiwil Akui Kini Hidupnya Hancur Berantakan, Sebut-sebut Istri Pertama Hingga Ketiga

Rohimah pun akhirnya memilih mengakhiri pernikahannya dengan Kiwil yang telah dibina selama 22 tahun.

Editor: Mirna Tribun
instagram @evabelisima_official via Tribunstyle.com/@rohimah_alli
KOMEDIAN Kiwil Akui Kini Hidupnya Hancur Berantakan. 

"Hancur-hancur, hidup gue udah hancur, udah berantakan lah. Gue gak peduli apa kata orang, 2021 ini gue mencoba membangun kembali apa yang sudah hancur.

Nggak mudah, butuh proses. Makanya proses ini akan gue awali dengan senyum, ya nyatai aja lah," tandasnya.

Sementara itu Rohimah Alli, istri pertama komedian Kiwil, mengungkapkan curahan hatinya.

Seperti diketahui, suami Rohimah Ali menikah lagi.

Usut punya usut, Kiwil menikah tanpa sepengetahuan Rohimah.

Pria bernama lengkap Wildan Delta itu menikah dengan wanita bernama Eva Belisima.

Sebelum pernikahan tersebut berlangsung, Rohimah sempat berkeinginan untuk berbulan madu kembali dengan Kiwil.

Ia berkeinginan untuk pergi ke Bali.

Sayangnya, permintaan tersebut selalu ditunda-tunda oleh Kiwil.

Walhasil, keduanya tidak pernah melakukan bulan madu tersebut sampai saat ini.

Hal tersebut ia ungkapkan saat menjadi bintang tamu di acara Rumpi No Secret.

"Dari dulu permintaan aku pengin ke Bali."

"Tapi selalu ayahnya, 'Iya nanti, iya nanti'," kata Rohimah dikutip Tribunnewsmaker.com lewat kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL, Rabu 23 Desember 2020.

Rohimah pun mengaku sedih saat mengetahui suaminya justru berbulan madu dengan wanita lain.

"Sedih aja sih Mbak, karena memang aku pengin minta pergi sama dia (Kiwil)," tutur Rohimah.

Sumber: Grid.ID
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved