BREAKING NEWS - Banjir Rendam Jalan Trans Kalimantan, Warga Desa Pancaroba Kubu Raya Butuh Bantuan
Akibat banjir yang menggenangi jalan nasional utama di Kalbar ini, banyak pengendara sepeda motor yang harus mendorong motornya
Laporan wartawan Tribun Pontianak Ferryanto
TRIBUN PONTIANAK.CO.ID, KUBUR RAYA - Wilayah Dusun Tapah, Desa Pancaroba, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat selama sepekan terakhir terendam banjir, bahkan, banjir yang melanda juga merendam badan Jalan Trans Kalimantan yang melintasi Desa tersebut.
Ketinggian air di beberapa titik jalan Trans Kalimantan bahkan mencapai lebih dari 50 cm.
Antrian kendaraan pun tak terhindarkan, setiap kendaraan yang hendak melintasi titik banjir harus bergantian.
Kendaraan yang melintasi di titik banjir di arahkan masyarakat setempat untuk mengambil posisi tepat di tengah jalan, dimana pada posisi tersebut ketinggian air relatif lebih rendah.
Akibat banjir yang menggenangi jalan nasional utama di Kalbar ini, banyak pengendara sepeda motor yang harus mendorong motornya yang mogok akibat mesin motor terisi air.

Baca juga: Wabup Kubu Raya Sujiwo Serahkan Insentif Petugas Fardhu Kifayah dan Guru Ngaji
Untuk membantu pengendara, Warga sekitar pun menyediakan ojek truk dan pick up untuk membantu pengendara yang hendak melintasi banjir yang merendam Berkilo - kilo meter jalan trans Kalimantan diwilayah kecamatan sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya itu.
Yupenaris Honorius, Ketua RT 01 RW 03 Dusun Tapah, Desa Pancaroba, Kecamatan Sungai Ambawang, kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat menyampaikan, banjir di desanya sudah terjadi selama sepekan terakhir, namun untuk banjir yang menggenangi jalan baru terjadi sejak 2 hari belakangan.
Akibat banjir, warga masyarakat yang sebagian besar merupakan petani karet tidak bisa menoreh (memanen) karet di kebun miliknya.
Alhasil, aktivitas perekonomian masyarakat pun saat ini lumpuh akibat banjir.
Tribunpontianak.com
Kubu Raya Terkini
berita kubu raya
Jalan Trans Kalimantan
Kabar Kalbar
Terjangan Banjir
BREAKING NEWS
PROMO JCO Hari Ini 19 Januari 2021, Paket 2 Lusin Donat Cuma 127 Ribuan, Cek Cara Order JCO Delivery |
![]() |
---|
KLASEMEN M2 World Championship 2021 Piala Dunia Mobile Legends, Cek Hasil M2 RRQ Hoshi dan Alter Ego |
![]() |
---|
Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 5 Halaman 147 149 150 151 & 145 Buku Tematik SD / MI Panas Perpindahannya |
![]() |
---|
SOAL JAWABAN TVRI Selasa 19 Januari 2021 Kelas 6 SD, Tugas TVRI Episode 12: Yuk, Hemat Bahan Bakar! |
![]() |
---|
Polda Kalbar Mutasi Ratusan Perwira, Kompol Rio Sigal Kasat Lantas, AKP Jatmiko Jabat Kasat Reskrim |
![]() |
---|