Moto2
JAM Tayang Moto2 Hari Ini Minggu dan Hasil Kualifikasi Moto2 Tadi malam, Andi Gilang Tampil Brilian
Andi Gilang harus merangkak dari kualifikasi 1 bersama para pembalap di luar posisi top 14 pada hasil kombinasi latihan bebas.
Komentator resmi MotoGP, Steve Day, pun berulang kali memberi pujian kepada Andi Gilang. "Brilian", tulah kata yang dipilih Day untuk performa Andi Gilang.
Andi Gilang bukan satu-satunya pembalap Indonesia yang menorehkan prestasi di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia.
Mario Aji yang tampil di ajang pendukung Red Bull Rookies Cup sukses mencetak podium dengan menjadi runner-up pada balapan Valencia 1.
Ini menjadi podium pertama pembalap yang baru berusia 16 tahun tersebut pada ajang Red Bull Rookies Cup sejak melakoni debut pada 2019.
"Saya sangat bahagia. Ini balapan yang sulit karena kondisinya yang cukup rumit, sebagian trek masih basah dan sebagian lainnya kering," kata Mario Aji di parc ferme.
"Berkali-kali saya hampir jatuh dan banyak pembalap lain yang crash. Bahkan saya juga meraih podium dengan hukuman track limit di dua lap terakhir."
"Saya sangat bahagia."
Hasil ini mendongkrak posisi Mario AJi di tabel klasemen. Pembalap kelahiran Magetan kini menduduki posisi ke-10 dengan raihan 32 poin.
*Hasil Kualifikasi Moto2 GP Eropa 2020
1 Xavi Vierge SPA Petronas Sprinta Racing (Kalex) 1m 38.936s
2 Joe Roberts USA Tennor American Racing (Kalex) 1m 39.117s
3 Sam Lowes GBR EG 0,0 Marc VDS (Kalex) 1m 39.119s
4 Remy Gardner AUS Onexox TKKR SAG Team (Kalex) 1m 39.375s
5 Marco Bezzecchi ITA SKY Racing Team VR46 (Kalex) 1m 39.408s
6 Jorge Martin SPA Red Bull KTM Ajo (Kalex) 1m 39.456s