MotoGp
JOAN Mir Juara MotoGp 2020 ? 3 Balapan Penentu | MotoGp Eropa 2020 Hingga MotoGp Portugal 2020
Kesempatan emas Joan Mir Menggantikan Marc Marquez sebagai juara dunia, yang sebelumnya meraih gelar juara dunia MotoGp musim 2019 silam.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Joan Mir adalah pembalap MotoGp 2020 yang saat ini tengah bertengger di posisi teratas di urutan klasemen MotoGp 2020 alias MotoGp Standing sementara ini.
Dengan status itu, ia digadang-gadang menjadi satu di antara calon alias kandidat terkuat pembalap MotoGP 2020 peraih gelar juara MotoGp 2020.
Joan Mir adalah satu di antara pembalap Suzuki MotoGp 2020 musim ini.
Dengan hasil balapan yang cukup konsisten dalam beberapa seri terakhir di MotoGP 2020 kali ini, menempatkan Joan Mir di posisi puncak klasemen sementara MotoGp sebagai pembalap MotoGP 2020 dengan raihan poin MotoGp terbanyak sementara ini.
Baca juga: BERITA MotoGp Terbaru Jadwal Moto Gp November 2020 Lengkap, Laga Terakhir Penentu Juara MotoGp 2020
Ujian bagi seorang Joan Mir sejatinya hanya tersisa tiga laga tersisa untuk menggenapkan poin MotoGp milikny demi mengejar gelar jaura MotoGp 2020 musim ini.
Jika berhasil konsisten dalam meraup poin MotoGp masksimal di tiga laga pamungkas itu, bukan tak mungkin Joan Mir akan sukses menjadi kampiun alias juara MotoGp 2020.
Menggantikan Marc Marquez sebagai juara dunia, yang sebelumnya meraih gelar juara dunia MotoGp musim 2019 silam.
Baca juga: JADWAL FP1, FP2, FP3, FP4 & Kualifikasi serta Race MotoGP & Moto2 Eropa 2020 & Klasemen MotoGP 2020
Berikut tiga balapan terakhir alias seri pamungkas MotoGp 2020 musim ini, yang akan menentukan siapa pembalap MotoGp 2020 yang meraih gelar juara MotoGp 2020, kami rangkum dari laman MotoGp.com dan Crash.net MotoGp :
1. 8 November 2020 > MotoGp Eropa 2020, Balapan Seri ke 13 - Gran Premio de Europa, di Circuit Ricardo Tormo, Spanyol.
2. 15 November 2020 > MotoGp Comunitat Valenciana 2020, Balapan seri ke 14 - Gran Premio Motul de la Comunitat Valenciana, di Circuit Ricardo Tormo, Spanyol.
3. 22 November 2020 > MotoGp Portugal 2020, Balapan seri ke 15, Grande Prémio MEO de Portugal, di Algarve International Circuit, Portugal.
Kritik Tim Sendiri, Fabio Quartararo Menyerah Kejar Gelar Juara MotoGp 2020 ?
Update berita Moto Gp terbaru, Fabio Quartararo terang-terangan mengkritik timnya, SRT Petronas Yamaha.
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, mengkritik timnya yang tidak menunjukkan progres berarti dibandingkan para tim rival selama musim kompetisi MotoGP 2020.
Fabio Quartararo mencatat hasil minor pada balapan MotoGP Teruel 2020 yang berlangsung di Motorland Aragon, Spanyol, 25 Oktober lalu.
Pada balapan ke-11 tersebut, Quartararo hanya bisa finis di urutan kedelapan, dua setrip lebih rendah dibanding posisi start-nya.
Alhasil, Quartararo tak bisa merebut kembali posisi puncak klasemen pembalap MotoGP 2020 dari Joan Mir (Suzuki Ecstar).
Baca juga: JADWAL MotoGP 2020 Terbaru & Jam Tayang MotoGP Eropa 2020 serta Klasemen MotoGP & Moto2 2020
Pembalap asal Prancis itu kini tertinggal 14 poin dari Mir yang sudah mengoleksi 137 poin.
"Pada balapan ganda (dua pekan beruntun di sirkuit yang sama), kami lebih banyak mengalami kesulitan karena tim lain melakukan perbaikan dan Yamaha bertahan di situ-situ saja. Tidak ada kemajuan," ucap Quartararo, dikutip dari Crash Net MotoGp.
"Rasanya semua tim bisa melakukan peningkatan. Adapun Yamaha sepertinya sudah selesai pada latihan pertama dan kedua," kata Fabio Quartararo lagi.
Ia lalu memberi contoh pada balapan MotoGP Catalunya 2020 di Sirkuit Catalunya-Barcelona.
"Pada balapan di Barcelona, catatan waktu pada FP1 sudah nyaris sama dengan kecepatan pada balapan. Hal itu terjadi karena kami tidak bisa melakukan perbaikan. Saya juga tidak tahu alasannya," kata pembalap berusia 21 tahun itu.
"Saya senang kami akan meninggalkan Aragon karena Yamaha kesulitan selama dua minggu di sana," ucap dia menambahkan.
Fabio Quartararo akan kembali menghadapi dua balapan di sirkuit yang sama yaitu MotoGP Eropa dan MotoGP Valencia.
Kedua balapan tersebut akan digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, pada dua pekan awal bulan November.
Baca juga: JADWAL MOTOGP Minggu 8 November 2020 - Kondisi Membaik, Valentino Rossi Kembali Balapan di Valencia?
MotoGP Eropa berlangsung pada 6-8 November, sedangkan MotoGP Valencia dilaksanakan pada 13-15 November 2020.
Quartararo pun optimistis bisa membalikkan situasi saat menjalani dua seri balap di sana.
Menurut dia, Sirkuit Ricardo Tormo memiliki karakter yang lebih klop dengan kinerja motor YZR-M1 milik Yamaha.
"Saya yakin Valencia adalah trek yang lebih baik untuk Yamaha dan tidak banyak memakan ban. Sepertinya saat trek banyak memakan ban, saya lebih kesulitan," ujar Quartararo.
"Jadi menurut saya Yamaha bisa lebih cepat di sana ketimbang di Aragon. Lalu setelah itu akan ada balapan di Sirkuit Portimao yang merupakan trek favorit saya. Saya menantikan balapan di sana," kata rider berjulukan El Diablo itu, sebagiamana dikutip dari Bolasport.com.
Update Klasemen MotoGp 2020 Sementara
Berikut urutan klasemen sementara MotoGp 2020 jelang tiga balapan terakhir di jadwal MotoGp November 2020, di jadwal Moto Gp 2020 pamungkas penentu gelar juara MotoGp 2020.
Di mana urutan klasemen MotoGp 2020 sementara alias MotoGp Standing di raihan poin MotoGp sementara ini kami rangkum dari laman MotoGp.com dan Crash Net MotoGp :
(Posisi, Nama Pembalap, Sepeda Motor, Kebangsaan, Poin MotoGP Saat Ini)
1 Joan MIR Suzuki SPA 137
2 Fabio QUARTARARO Yamaha FRA 123
3 Maverick VIÑALES Yamaha SPA 118
4 Franco MORBIDELLI Yamaha ITA 112
5 Andrea DOVIZIOSO Ducati ITA 109
6 Alex RINS Suzuki SPA 105
7 Takaaki NAKAGAMI Honda JPN 92
8 Pol ESPARGARO KTM SPA 90
9 Jack MILLER Ducati AUS 82
10 Miguel OLIVEIRA KTM POR 79
11 Danilo PETRUCCI Ducati ITA 71
12 Brad BINDER KTM RSA 67
13 Alex MARQUEZ Honda SPA 67
14 Johann ZARCO Ducati FRA 64
15 Valentino ROSSI Yamaha ITA 58
16 Francesco BAGNAIA Ducati ITA 42
17 Iker LECUONA KTM SPA 27
18 Aleix ESPARGARO Aprilia SPA 27
19 Cal CRUTCHLOW Honda GBR 26
20 Stefan BRADL Honda GER 12
21 Bradley SMITH Aprilia GBR 12
22 Tito RABAT Ducati SPA 10
23 Michele PIRRO Ducati ITA 4
Sejumlah materi di artikel ini juga telah tayang di Bolasport.com dengan judul Fabio Quartararo Sebut Yamaha Tak Punya Progres Ketimbang Tim Lawan
Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wTribunPontianak_10091838