Belajar dari Rumah
Soal & Jawaban TVRI Kelas 1-3 SD 15 September 2020, Belajar di TVRI Kelas 4-6 SD 15 September 2020
Materi Kelas 1 2 3 SD kali ini tentang Geometri dan Mengenal Bidang Datar dan tayang di TVRI pukul 08.30-09.00 WIB.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Jangan lewatkan tayangan program Belajar dari Rumah (BDR) di TVRI untuk Kelas 1-3 SD dan Kelas 4-6 SD, Selasa (15/9/2020).
Materi Kelas 1 2 3 SD kali ini tentang Geometri dan Mengenal Bidang Datar dan tayang di TVRI pukul 08.30-09.00 WIB.
Sedangkan materi untuk siswa-siswi SD Kelas 4-6 adalah Suku dan Budaya Indonesia dan tayang di TVRI mulai pukul 09.00-09.30 WIB.
• Soal dan Jawaban TVRI Selasa 15 September 2020 Kelas 1-3 SD, Tugas TVRI Kelas 1 2 3 SD Hari Ini
PANDUAN BAGI ORANGTUA
Berikut ini panduan bagi orangtua murid di rumah untuk bisa terus mengawasi anak-anaknya dalam mengikuti dan menyaksikan tayangan program Belajar dari Rumah TVRI:
1. Pandulah anak untuk menyimak dengan baik tayangan yang ditampilkan.
2. Dengan menyimak tayangan bersama anak, orang tua diharapkan ikut memahami materi yang disampaikan.
3. Perhatikan apakah anak memahami tugas yang disampaikan dalam tayangan.
4. Pandulah anak untuk mengerjakan tugas tersebut.
5. Berdiskusilah dengan guru jika anak membutuhkan bimbingan lebih lanjut.
SOAL DAN JAWABAN TVRI KELAS 1-3 SD
Soal
1. Berilah 2 contoh benda yang permukaannya berbentuk:
a. Lingkaran
b. Segiempat
c. Segitiga
2. Buatlah guntingan kertas (boleh dari kertas bekas kemasan/koran bekas) dengan bentuk:
a. Lingkaran
b. Segiempat
c. Segitiga
3. Jelaskan perbedaan antara lingkaran dan oval!