Kompetisi Sepak Bola Liga Siswa Indonesia Segera Bergulir, Ini Kesiapan PSSI dan Koni Kalbar
Bahkan di awal Agustus Menteri Dalam Negeri sudah menyurati kepala daerah sebagai bagian dari menjalankan perintah presiden.
Penulis: Faisal Ilham Muzaqi | Editor: Zulkifli
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - KONI dan PSSI Kalimantan Barat siap untuk menyelenggarakan Kompetisi Sepak Bola bertajuk Liga Siswa Indonesia (LSI).
Sebagaimana kegiatan ini mengacu pada perintah Menteri Dalam Negeri ke setiap kepala daerah sebagai bentuk menjalankan Instruksi Presiden Tentang Percepatan Pembangunan Sepak Bola.
Usai rapat bersama PSSI Kalbar, Sekretaris KONI Erwin Anwar menyebut Intruksi presiden ini bentuk perhatian serius negara terhadap sepak bola dan bisa juga berhubungan dengan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U 20 Tahun 2021.
Bahkan di awal Agustus Menteri Dalam Negeri sudah menyurati kepala daerah sebagai bagian dari menjalankan perintah presiden.
"Kita harus menjalankan tugas ini dengan maksimal, karena Inpres ini tidak main main, mengatur tugas semua instansi demi peningkatan prestasi sepak bola nasional" tegasnya.
• PABBSI Resmi Dipecah Kedalam Tiga Cabang Organisasi Baru, Ini Tanggapan Koni Kalbar
Sementara itu sekretaris PSSI Kalbar, Nanang Setia Budi mengatakan Liga Siswa Indonesia mempertandingkan kategori SMP dan SMA yang digulirkan mulai dari tingkat Kabupaten, Provinsi hingga Nasional.
"Kami bersyukur anak anak daerah bisa bergairah, Askot PSSI kabupaten kota akan kami sampaikan secara lisan dan tulisan" ujarnya.
Menurut Nanang program Liga Siswa Indonesia ini direncanakan berlangsung 2021 sehingga setiap daerah diharapkan sejak tahun ini bisa mempersiapkan diri.
Dia mengatakan kemungkinan LSI tingkat nasional akan berlangsung September 2021 dan sebaiknya di akhir 2020 setiap kabupaten kota sudah melaksanakan kompetisi sekaligus seleksi atlet.
