Perindo Bakal Segera Keluarkan Rekomendasi untuk Pencalonan Iin Solinar-Rahmad Sutoyo
Damianus Yordan mengatakan jika pihaknya terus melakukan komunikasi antar partai pendukung dan pengusung.
Penulis: Chris Hamonangan Pery Pardede | Editor: Jamadin
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Ketua DPD Perindo Ketapang, Damianus Yordan menjelaskan jika sejak awal pihaknya memang mengusung dan mendukung Iin Solinar-Rahmad Sutoyo.
"DPD Ketapang sesuai dengan tahapan yang sudah kita lalui jauh sebelumnya memang merekomendasikan ke DPW untuk diteruskan ke DPP, Perindo mendukung Iin Solinar-Rahmad Sutoyo," kata Damianus Yordan, Kamis (09/07/2020).
Maka dari itu, ia pun meyakini jika rekom dari Perindo bakal segera keluar. Bahkan dimungkin esok karena memang akan bersama bapaslon ke DPP.
"Tidak ada persoalan yang dihadapi dalam proses itu, sehingga hari besok, Jumat, Bacalon kita bawa ke Jakarta, Ketua DPW Pak Yovid sudah berada di DPP dan kami besok saya bersama bacalon ke DPP untuk menerima rekomendasi," jelas Damianus Yordan.
• Jelang Pilkada Serentak, Polda Kalbar Inisiasi Rakor Bersama Jajaran KPU dan Bawaslu
Damianus Yordan mengatakan jika pihaknya terus melakukan komunikasi antar partai pendukung dan pengusung.
Setelah rekom secara fisik keluar semua, ia memastikan mesin partai akan segera bergerak untuk melakukan upaya pemenangan.
"Kita sudah menjalin komunikasi baik lewat handphone ataupun pertemuan-pertemuan dengan para partai yang akan mendukung dan mengusung dalam hal ini Gerindra, Perindo dan Demokrat, walaupun rekom secara fisik belum keluar dan baru Gerindra, kami terus jalan komunikasi dan menggerakan mesin partai untuk lebih intens di desa dan kecamatan," pungkasnya. (dho)
Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak
Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/ketua-koni-kayong-utara-damianus-yordan_20180907_094936.jpg)