Liga 2
Gagal Musim Lalu, Jafri Sastra Dipercaya Tangani Mitra Kukar Arungi Liga 2 2020
Manajemen Mitra Kukar resmi menunjuk Jafri Sastra sebagai pelatih untuk menangani tim berjuluk Naga Mekes tersebut.
Penulis: Muhammad Firdaus | Editor: Muhammad Firdaus
LIGA 2 - Mitra Kukar kembali mempercayakan kursi pelatih kepada sosok Jafri Sastra.
Manajemen Mitra Kukar resmi menunjuk Jafri Sastra sebagai pelatih untuk menangani tim berjuluk Naga Mekes tersebut.
Jafri Sastra akan kembali menangani klub yang yang berasal dari Kabupaten Tenggarong Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur tersebut.
• Atep, dari Kapten Persib Bandung, Santer Maju Pilkada 2020 hingga Isu Berlabuh ke Liga 2 PSKC Cimahi
Media Officer Mitra Kukar, Agri Winata menerangkan, Jafri Sastra dikontrak selama semusim dengan opsi perpanjangan.
"Setelah negosiasi, kita sudah sepakat dengan beliau, yang bersangkutan ini bukan sosok asing lagi di Mitra Kukar," ucapnya dikutip Tribun Pontianak dari Tribunkaltim.co, pada Jumat (7/2/2020).
• Update PSMS Medan - Habis Rp 7 M Liga 2 2019, Ayam Kinantan Butuh Puluhan Miliar Target Lolos Liga 1
Dirinya menjelaskan perihal program latihan jelang persiapan bergulirnya Liga 2.
Saat ini masih menunggu informasi lanjutan dari pelatih dan manajemen.
"Masih menunggu kabar dari pelatih, termasuk dengan pemain-pemain yang akan direkrut," jelasnya.
Dirinya, termasuk pendukung Mitra Kukar berharap dengan kehadiran Jafri Sastra dapat membawa Mitra Kukar kembali ke Liga 1.
"Mudah-mudahan bersama beliau Mitra Kukar kembali bangkit dan berprestasi," harapnya.
• Gebrakan Persis Solo Arungi Liga 2 Labuhkan 4 Mantan Pemain Persija, Madura United dan Semen Padang

Sosok Jafri Sastra sendiri bergabung dengan Mitra Kukar pada Turnamen Piala Presiden 2015, berlanjut ke Piala Sudirman 2015 dan Piala Gubernur Kaltim 2016.
Lalu, kembali bergabung dengan Mitra Kukar pada putaran kedua ISC 2016 hingga Liga 1 2017.
Pada musim kompetisi Liga 2 2019, Mitra Kukar tergabung di grup Timur finish di peringkat ke empat dengan point 30 dari 8 kali menang, 6 kali seri dan 6 kali menelan kekalahan pada reguler kompetisi.
• Sriwijaya FC Usulkan Liga 2 Diperkuat Pemain Asing, Manajer Hendri Langsung Bidik Hilton Morera
Sementara di babak kedua, Mitra Kukar tetap tidak mampu beranjak di peringkat ke empat, dari tiga kali pertandingan.
Klub Mitra Kukar hanya mampu mengumpulkan 2 point dari 2 kali seri dan sekali kalah, tanpa sekali pun memenangkan laga.
Dan Mitra Kukar pun gagal melaju ke babak selanjutnya, dan tetap bertahan di Liga 2.
(*)
Artikel ini sebagian telah tayang di tribunkaltim.co dengan judul Jafri Sastra Ditargetkan Bawa Keluar Mitra Kukar dari Liga 2, Dikontrak Selama Semusim, https://kaltim.tribunnews.com/2020/02/08/jafri-sastra-ditargetkan-bawa-keluar-mitra-kukar-dari-liga-2-dikontrak-selama-semusim?page=all.
Instruksi Presiden Cari Solusi Pemberhentian Liga 2, Menpora Akan Adakan Pertemuan dengan PSSI |
![]() |
---|
Usai Pertemuan dengan 13 Perwakilan Klub Liga 2, Menpora Buka Suara Terkait Pemberhentian Liga 2 |
![]() |
---|
Soal Liga 2 Diberhentikan, Menpora Masih Tutup Mulut dan Akan Bertemu dengan PSSI di Waktu Dekat |
![]() |
---|
Liga 2 Diberhentikan PSSI, Liga 1 Berjalan Tanpa Degradasi, Bagaimana Nasib Sepak Bola Indonesia ? |
![]() |
---|
Alasan PSSI Stop Kelanjutan Liga 2 Indonesia 2022-2023 |
![]() |
---|