Breaking News

Fraksi PKS di DPRD Pontianak Harap Peningkatan Layanan PDAM

Ia juga meminta kepada PDAM Tirta Khatulistiwa harus responsif dan tanggap akan laporan masyarakat yang mengeluhkan pelayanan.

Penulis: Hamdan Darsani | Editor: Maudy Asri Gita Utami
TRIBUNPONTIANAK/HAMDAN DARSANI
Sekretaris Komisi II DPRD Kota Pontianak, Husen. 

PONTIANAK - Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Kota Pontianak Husen mengatakan bahwa fraksi yang dipimpinnya mendukung penuh atas ajuan raperda penyertaan modal untuk PDAM dan BPR Khatulistiwa yang diajukan oleh Pemkot Pontianak ke DPRD Kota Pontianak.

"Sepanjang hal tersebut berdampak untuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat tentu kita akan memberikan dukungan," ujarnya Minggu (19/1/2020)

Ia juga meminta kepada PDAM Tirta Khatulistiwa harus responsif dan tanggap akan laporan masyarakat yang mengeluhkan pelayanan.

PDAM Tirta Khatulistiwa Sediakan 2500 Sambungan Baru untuk Kategori MBR

Baik itu bersifat laporan maupun komplain yang disampaikan.

"Hal tersebut agar keluhan masyarakat segera diatasi dengan cepat sehingga kebutuhan air bersih dapat terpenuhi," ujarnya.

Pihaknya juga mengharapkan agar PDAM Tirta Khatulistiwa melakukan penambahan pemasangan pipa tersier di seluruh Gang yang ada di Kota Pontianak.

"Penambahan pipa tersier di seluruh gang yang ada di kota Pontianak hendaknya dapat dipercepat, agar pemasangan sambungan untuk masyarakat dapat lebih muda dan cepat," pungkasnya. (*)

Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved