Arya Satria Claproth Buka Suara Soal Kisruh Rumah Tangganya, Sebut Cegah Karen Pooroe Bunuh Diri
Karen Pooroe juga sempat menunjukan video dirinya dibekap oleh Arya disebuah rumah yang diduga tempat tinggal mereka.
Hal itu ia katakan ketika ditemui usai jalani sidang cerai di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jalan Ampera Raya, Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (3/12/2019).
Arya mengaku selama satu minggu ini diam karena ingin melihat pembelaan dari Karen.
Hasilnya, ia menilai bahwa sang istri berhasil terkenal dengan menjual dramanya.
"Dia (Karen) udah jadi terkenal banget. Followers dia jadi banyak, bagus buat dia jadi berkah. Tapi itu semua salah," ucapnya.
Arya Satria Claproth, suami Karen Idol saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jalan Ampera Raya, Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (3/12/2019).
Kendati demikian, Arya mengklaim bahwa Karen dianggap tak layak dan bisa menjaga anak dari pernikahan tersebut.
Sehingga, Arya lah yang ingin membesarkan anaknya tanpa bantuan Karen.
"Katanya saya kepergok bawa kabur anak dan sebagainya. Ada alasan kenapa saya ga percaya sama Karen," tegasnya.
Lebih lanjut, Arya menilai langkahnya membawa anak dari pernikahannya dengan Karen bertujuan untuk melindungi sang anak.
"Kalau dia (Karen) enggak bisa jaga diri sendiri gimana dia bisa jaga anak saya," ujar Arya Satria Claproth.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Akui Bekap Karen Pooroe, Arya Satria Claproth: Dia Mau Bunuh Diri karena Selingkuh