Kadisporapar Bangga Pelajar Kalbar Gabung Tim Indonesia di Sea Games 2019
Meski kedua atlet tersebut akhirnya tak dapat memperkuat tim Popnas Kalbar yang akan berlaga pada 17 November mendatang di Jakarta.
Penulis: Zulkifli | Editor: Maudy Asri Gita Utami
PONTIANAK - Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kalbar, Natalia Karyawati turut berbangga dua atlet pelajar dari cabang angkat besi masuk dalam tim Pelatnas Sea Games 2019 di Filipina.
Meski kedua atlet tersebut akhirnya tak dapat memperkuat tim Popnas Kalbar yang akan berlaga pada 17 November mendatang di Jakarta.
Kedua atlet tersebut yakni Restu Anggi dan Putri Aulia. Keduanya memang digadang menjadi unggulan peyumbang medali di Popnas.
Keduanya beberapa bulan terakhir menjalani pemusatan latihan nasional, cabang olahraga angkat besi.
• Indonesia Optimis Juara Sepak Bola SEA Games 2019
• Timnas U-23 Indonesia Masuk Grup Berat Sepak Bola SEA Games 2019
"Meski kekuatan kita berkurang di Popnas, tapi kita berbangga karena dari Kalbar untuk Indonesia," ujarnya Rabu (14/11/2019)
Dia mengapresiasi semangat atlet pelajar Kalbar, diusianya yang masih muda namun bisa bersaing dengan usia diatas mereka.
"Semangatnya kita lihat cukup tinggi, artinya mereka pelajar sudah bisa ikut senior di Pelatnas Sea Games dan PON," ujarnya
Pihaknya optimis, dengan kompetisi yang berjenjang ini, akan melahirkan bibit atlet dimasa yang akan datang dimulai dari daerah-daerah.
"Apalagi sekarang komitmen pak Gubernur memang dimulai ditingkat pemerintahan terendah dari Desa."
"Kita harap dengan perbaikan infrastruktur bisa menunjang dari usia dini untuk semangat untuk mengikuti kompetisi. Kita harus banyak stok atlet kedepan," ujarnya. (*)\
Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak
