Bom di Medan
Ledakan Bom di Mapolresta Medan, Personel Polres Landak Perketat Pemeriksaan Tamu yang Masuk
Untuk di Polres Landak, Polda Kalbar, juga wewanti-wanti kejadian serupa dan tetap waspada dengan memperketat pemeriksaan.
Penulis: Alfon Pardosi | Editor: Maudy Asri Gita Utami
LANDAK - Menyikapi kejadian dugaan bom bunuh diri di Polrestabes Medan pada Rabu (13/11/2019) pagi.
Untuk di Polres Landak, Polda Kalbar, juga wewanti-wanti kejadian serupa dan tetap waspada dengan memperketat pemeriksaan setiap tamu yang datang.
"Ya kita saat ini lebih memperketat pemeriksaan terhadap tamu yang datang," ujar Kapolres Landak AKBP Ade Kuncoro melalui Kasat Sabhara Iptu Joko Prakoso kepada Tribun.
• Kronologi Bom Bunuh Diri di Polrestabes Medan, Identitas Pelaku dan Detik-detik Warga Lari Ketakutan
• UPDATE! Nama-nama Korban Bom Bunuh Diri di Polrestabes Medan, Pelaku Pakai Jaket Berlogo Ojek Online
Dengan demikian, peristiwa bom yang terjadi di Medan menjadi perhatian serius pihaknya.
"Kita tetap waspada dan mengantisipasi," jelasnya.
Pantauan Tribun di Mapolres Landak, ada 2 personil yang stanbay di pos penjagaan dengan senjata laras panjang. Setiap tamu yang hadir pun ditanya keperluannya serts diperiksa barang bawaanya. (*)
Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak