Lembahga Bahtsul Masail NU Mempawah Gelar Kajian Rutin
Lembaga Bahtsul Masail Nahdhatul Ulama Kabupaten Mempawah melaksanakan kegiatan rutin Bahtsul Masail
Citizen Reporter
Kader NU Mempawah
Salihin
Lembahga Bahtsul Masail NU Mempawah Gelar Kajian Rutin
MEMPAWAH - Lembaga Bahtsul Masail Nahdhatul Ulama Kabupaten Mempawah melaksanakan kegiatan rutin Bahtsul Masail yang dilaksankan di Kecamatan Sungai Pinyuh, tepatnya di Pondok Pesantren Darul Musthofa Kabupaten Mempawah.
Bahtsul Masail kali ini membahas beberapa permasalahan hukum Islam yang terjadi di kalangan masyarakat, sampai saat ini menjadi perhatian khusus para pengurus Lembaga Bahtsul Masail.
Agenda Bahtsul Masail ini diharapkan menjadi jawaban bagi masyarakat atas permasalahan yang terjadi, dengan hasil yang sudah diputuskan oleh para peserta Bahtsul Masail
Baca: Haris Rosi dan Nursieh Terpilih Pimpin IPNU Serta IPPNU Mempawah Periode 2019-2021
Baca: Ciptakan Kader Kreatif dan Inovatif, Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama IPPNU Mempawah Gelar Makesta
Baca: Banom NU Mempawah Melaksanakan Salat Gaib dan Tahlil Bersama di Gedung NU Doakan Mbah Moen
Adapun permasalahan yang di bahas di Bahtsul Masail kali ini adalah terkait Nikah.
Ketua Bahtsul Masail, Ust. Soimuddin menjelaskan kedepan akan melakukan perbaikan dan peningkatan agar agenda LBM NU ini lebih efektif, ini juga atas masukan oleh para peserta Bahtsul Masail dan Pengurus NU Kabupaten Mempawah yang hadir di acara tersebut.
Dalam rangka perbaikan kedepan pihaknya akan sowan kepada Ketua Tanfidziah NU Mempawah terpilih H. Kamaluddin untuk melakukan konsolidasi dan berbicara tentang keberlangsungan LBM NU yang sudah berjalan ini.
