Muhamad Suami Dhawiya Kembali Ditangkap Polisi, Menantu Elvy Sukaesih Selundupkan Narkoba
Muhamad Suami Dhawiya Kembali Ditangkap Polisi, Menantu Elvy Sukaesih Selundupkan Narkoba
Ia dikenal dalam berbagai peran dalam sinetron yang bertajuk komedi karena memiliki tubuh yang gemuk.
Anak pedangdut Elvy Sukaesih Ngamuk
Anak pedangdut Elvy Sukaesih, berinisial HR tak pernah terekspose selama ini.
Tiba-tiba HR memberikan kabar heboh.
Ia mengamuk di sebuah warung kelontong di Jalan Usaha, Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur pada Kamis (12/9/2019) malam.
Adik Dhawiya tersebut diduga mengalami gangguan jiwa.
HR yang mengamuk di warung kemudian didatangi oleh polisi.
Baca: Elvy Sukaesih Beri Kabar Duka, Iis Dahlia & Nassar KDI: Innalillahi Wainnailaihi Rojiun
Baca: 5 Tahun Disengsarakan, Penyanyi Singapura Mega Makcik Kejar Elvy Sukaesih Sampai Mati
Baca: Perseteruan Elvy Sukaesih dan Anaknya Makin Meruncing, Wirdha Menangis Curhat Dibuang Keluarganya

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono pada Jumat (14/9/2019).
"Infonya ada orang mengamuk, terus anggota ke sana," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, ketika dikonfirmasi, Jumat (14/9/2019).
Polisi yang ingin mengamankan HR urung karena pihak keluarga yang menunjukkan surat keterangan gangguan jiwa.
"Enggak jadi diamankan. Keluarganya menunjukan surat keterangan gangguan jiwa, sekarang dirawat di Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD), Duren Sawit, Jakarta Timur," ungkap Argo.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Hery Purnomo memastikan bahwa HR merupakan anak dari pedangdut Elvy Sukaesih.
"Iya A1 (pasti anaknya Elvy Sukaesih)," kata Hery Purnomo.
HR kemudian dibawa ke Rumah Sakit Jiwa Duren Sawit.
"Tadi malam infonya dibawa ke Rumah Sakit Jiwa Duren Sawit, kan itu pernah gangguan jiwa," tambah Hery.
Informasi lebih lanjut, Hery enggan membeberkannya dan meminta bertanya ke Polsek Kramat Jati.
"Kronologi pastinya silahkan ke Polsek Kramat Jati," ujar Hery.
Elvi Sukaesih merupakan penyanyi yang juga dijuluki ratu dangdut Indonesia.
Elvi sudah berkarir di dunia tarik suara sejak tahun 1960 silam.
Beberapa lagu Elvi Sukaesih yang populer adalah Sekuntum Mawar Merah dan Bisik Bisik Tetangga.

(*/TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/CNNINDONESIA.COM/TRIBUNSTYLE.COM)