Komunitas Bersama Kita Melawar Salurkan Lagi Bantuan Kursi Roda di Kabupaten Mempawah
Komunitas bersama kita melawar, bersama gerakan pramuka kwartir Mempawah dan Polres Mempawah kembali melakukan kegiatan
Komunitas Bersama Kita Melawar Salurkan Lagi Bantuan Kursi Roda di Kabupaten Mempawah
MEMPAWAH - Komunitas bersama kita melawar, bersama gerakan pramuka kwartir Mempawah dan Polres Mempawah kembali melakukan kegiatan sosial masyarakat.
Mereka membagikan kursi roda ke daerah perbatasan Kabupaten Mempawah, yakni di Dusun Pak Ona, Desa Pak Laheng, Kecamatan Toho, pada Kamis (5/9/2019).
Kali ini, mereka menyerahkan kursi roda kepada seorang penyandang disabilitas bernama Heni Kasrini anak dari Herkulana, warga RT 01, RW 01, Dusun Pak Ona.
Heni terlihat senyum sumringah ketika melihat rombongan yang dipimpin oleh Wakapolres Mempawah, Kompol Jovan Reagan Sumual datang ke rumahnya.
"Kami datang untuk membantu adik Heni yang selama ini kesulitan untuk beraktifitas dan mobilitas dengan memberikan bantuan satu unit kursi roda," ujar Kompol Jovan.
Baca: Dudung Berharap Penyaluran Kursi Roda Bisa Bermanfaat dan Tepat Sasaran
Baca: Komunitas Bersama Kita Melawar Salurkan Bantuan Kursi Roda di Kecamatan Toho
Baca: Forum Komunitas Hijau Apresiasi Langkah Pemkab Sanggau Komitmen Budidayakan Durian Serumbut
Dengan adanya bantuan satu unit kursi roda kepada penyandang disabilitas tersebut, Kompol Jovan berharap bisa meringankan beban keluarga yang selama ini kesulitan dalam mengurus aktifitas Heni.
"Selain membantu yang membutuhkan, kita harap dengan adanya bantuan kursi roda ini, adik Heni bisa bermain di luar rumah, agar dia bisa bersosialisasi dengan teman-teman nya di luar," harapnya.
Dalam kesempatan yang sama, perwakilan dari komunitas bersama kita melawar, Gatot Plastik mengatakan, kegiatan sosial seperti itu akan terus mereka lakukan dan tidak akan berhenti.
Selama ini kata Gatot, komunitas bersama kita melawar yang beranggotakan para bikers Kabupaten Mempawah, bersinergi dengan gerakan pramuka kawartir Mempawah selalu aktif melakukan kegiatan sosial.
HASIL Tinju Dunia Live tvOne Minggu 28 Februari 2021 - Canelo Alvarez Menang TKO Lawan Avni Yildirim |
![]() |
---|
SOLUSI Tak Lolos Prakerja Gelombang 12, Login www.prakerja.go.id Daftar Prakerja Gelombang 13 Kapan? |
![]() |
---|
Live TVOne Tinju Dunia Hari Minggu 28 Februari 2021, Live World Boxing Canelo vs Yildirim Live DAZN |
![]() |
---|
Mgr Agustinus Larang Orang Muda Katolik Ikuti Praktik Ilmu Kebal |
![]() |
---|
JADWAL MotoGP 2021 Live Trans7 Hari Minggu - LIVE MotoGP Qatar 2021 dan Duet Maut Daftar Pembalap |
![]() |
---|