Piala Indonesia
Alasan PSSI Tunda Laga PSM Makassar Vs Persija Jakarta Final Leg 2 Piala Indonesia
Alasan PSSI Tunda Laga PSM Makassar Vs Persija Jakarta Final Piala Indonesia.............
Penulis: Nasaruddin | Editor: Nasaruddin
Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) resmi menunda final leg kedua Piala Indonesia antara PSM Vs Persija.
Pertandingan yang sedianya digelar Minggu Minggu (28/7/2019) di Stadion Andi Mattalatta, Matoanging, Makassar ini akan dijadwalkan kembali.
Pernyataan itu disampaikan Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria, dalam situs resmi PSSI.
“Atas dasar pertimbangan keamanan dan kenyamanan, laga final kedua Kratingdaeng Piala Indonesia kami tunda,” kata Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria.
Menurut Tisha, PSSI akan segera memutuskan waktu dan tempat pelaksanaan pertandingan final kedua secepatnya.
“PSSI mempercayakan pengembangan sepak bola di Makassar,” jelas Tisha.
PSSI juga mengajak suporter kedua tim untuk selalu menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan fairplay.
Baca: Rekap Lengkap Hasil Final Jepang Open 2019 - Jepang Juara Umum, 3 Negara Berbagai Gelar
Baca: Jadwal ICC 2019: Milan Vs Benfica, Tottenham Vs Inter, Atletico Madrid Vs Juventus di TVRI & Mola TV
Baca: Klasemen ICC 2019: Benfica dan Man Utd Ancaman Arsenal, Inter Papan Bawah, Milan Penentu Calon Juara
Baca: Top Skor ICC 2019: Diego Costa Lampaui Raihan Gol Cristiano Ronaldo Setelah Benamkan Real Madrid
Keamanan dan kenyamanan pertandingan menjadi tanggung jawab kita bersama.
Penundaan laga ini terjadi setelah tim tamu PersijaJakarta mengalami beberapa insiden yang mengganggu jalannya persiapan tim.
Insiden tersebut adalah teror petasan dan suara knalpot yang dilakukan oleh oknum kelompok orang di hotel tempat para pemain Persija menginap pada Sabtu (27/7/2019) dini hari.
Insiden tersebut sempat terekam dan dibagikan oleh videografer Persija, Yudistira Achmad, di akun Instagram pribadinya.
Insiden lain terjadi setelah Persija selesai menggelar latihan tertutup di Stadion Mattoangin, Sabtu (27/7/2019) sore.
Para Pemain serta staf Persija yang sedang dalam perjalanan keluar area stadion menggunakan bus dilempari batu oleh oknum yang saat itu berada di sekitar stadion.
Hasilnya, beberapa orang di dalam bus terluka. Kondisi paling parah dialami oleh Aditya Julistyawan, masseur Persija Jakarta.
Final Piala Indonesia
PSM Makassar
Persija Jakarta
Persija
PSM Makassar Vs Persija Jakarta
PSM Vs Persija Ditunda
Persija Vs PSM Ditunda
Daftar 64 Tim Peserta Piala Indonesia 2022 dari Liga 1 2 dan 3 Lengkap Jadwal Kick Off |
![]() |
---|
Jadwal Piala Indonesia 2022 dan Daftar 64 Tim Peserta, Calon Wakil Indonesia di AFC Cup 2023 |
![]() |
---|
INSIDEN Ratu Tisha Diusir dan Dihujat di Final Piala Indonesia PSM Vs Persija hingga PSSI Mafia |
![]() |
---|
Jadwal Terbaru PSM Vs Persija Final Piala Indonesia Leg 2 Setelah Ditunda, Tetap Digelar di Makassar |
![]() |
---|
KECEWA DITUNDA, Kisah Suporter PSM yang Tempuh Perjalanan 10 Jam Ingin Nonton Final Piala Indonesia |
![]() |
---|