Murka Disindir Vicky Prasetyo, Muzdalifah Marah Walk Out Tinggalkan Studio

Murka Disindir Vicky Prasetyo, Muzdalifah Marah Sampai Tinggalkan Studio. Mulanya, dalam acara itu Muzdalifah diberi pertanyaan soal rumah....

Penulis: Mirna Tribun | Editor: Mirna Tribun
KOLASE TRIBUNPONTIANAK.CO.ID
Murka Disindir Vicky Prasetyo, Muzdalifah Marah Walk Out Tinggalkan Studio 

Murka Disindir Vicky Prasetyo, Muzdalifah Marah Sampai Tinggalkan Studio

Beberapa waktu lalu Muzdalifah kedapatan murka dengan Vicky Prasetyo dalam acara Okay Bos (28/6/2019).

Mulanya, dalam acara itu Muzdalifah diberi pertanyaan soal rumah tangga oleh Raffi Ahmad.

Di sebuah sesi, Raffi menyuruh Vicky Prasetyo untuk menjadi warganet yang seolah nyinyir dengan rumah tangga Muzdalifah.

"Mas Fadel kan ibaratkan publik figur, artis, banyak sekali perkataan-perkataan yang julid. Coba elu Vic, lu sebagai netizen yah, (beri) komentar-komentar julid," pinta Raffi pada Vicky.

"Huh, enak saja dia (Muzdalifah) menikah, menikah. Mentang-mentang suaminya muda, pasti sama suaminya terus, kan ada anaknya, urusin juga dong anaknya', gitu, contoh," ujar Vicky mencontohkan menjadi warganet julid.

"Terus apa lagi?" perintah Raffi.

"Harusnya yang pertama kali dipikirin itu, penganten baru itu usaha bukan jual rumah," kata Vicky yang mencoba menjadi warganet nyinyir.

"Lu (Vicky) ngomong jangan gitu dong," ujar Raffi.

"Kan saya disuruh Aa Bos jadi netizen," jawab Vicky.

"Maksud lu apa ngomong kaya gitu Vicky? Kan nggak baik" ujar Muzdalifah pada Vicky Prasetyo dengan wajah yang mulai marah.

Tak lama, Muzdalifah pun berjalan ke arah pintu ke luar studio.

"Ah elunya aja, kan gue di sini diundang, nggak usah dihina-hina gitu," jawab Muzdalifah.

Raffi dan tim kreatif pun mengajak Muzdalifah berbicara, namun istri Fadel itu tetap tak terima.

"Sama kaya masalah rumah (dijual) itu kan hak masing-masing," tambahnya.

Vicky berlutut minta maaf pada <a href='https://pontianak.tribunnews.com/tag/muzdalifah' title='Muzdalifah'>Muzdalifah</a>

YouTube/TRANS7 OFFICIAL
Vicky berlutut minta maaf pada Muzdalifah

Setelahnya, tim kreatif dan Vicky mencoba untuk meminta maaf pada Muzdalifah.

Sedangkan Raffi langsung menyudahi segmen tersebut.

Melihat hal itu, warganet malah menghakimi Raffi Ahmad.

Menurut warganet, Raffi yang salah karena menyuruh Vicky melakukan hal itu.

"Rafi Lo kan host disini masa Lo malah hayo hayo mojokin si fiky gmn si," komentar MANGKAT MANCING.

"Raffi munafik, gak mau salaman minta maaf. malah Vicky yang jadi korban. acara jadi gak asyik," tulis seorang warganet.

"Lha Rafi tuh mancing" viki srh jd netizen, netizen maj comment appun semau'y, sdh nglakuin comment rafi salahkn viki, nm'y jg netizen sesuka cakap.," tulis auliya auliya.

"Ini ma rafi tak sengaja memancing kemarahan musdalifa. mbak musdalifa juga harus paham, kan viki di suru jg netizen," komentar Beta NTT Flores.

"Vicki ga salah kan disuruh raffi...kyk ada komen2 netijen jg .kasian vicki," komentar mauli Dar.

Masih banyak lagi komentar yang berusaha menyalahkan Raffi Ahmad.

Baca: Diributkan Gara-gara Harganya yang Mahal, Muzdalifah Tiba-tiba Ganti Nama Usaha Kuliner Barunya

Baca: Siap Melepaskan Rumah Almarhum Suaminya, Muzdalifah dan Suami Barunya Nanti akan Tinggal Disini

Baca: Miliki Rumah Mewah Rp 50 Miliar Berlapis Emas, Netizen Ribut Lihat Dapur Muzdalifah Kotor Banget

Vicky Berlutut Minta Maaf Pada Muzdalifah

Merasa perkataan Vicky semakin keterlaluan, Raffi Ahmad menegur partnernya tersebut agar tidak melanjutkan hujatannya.

"Lu (Vicky) ngomong jangan gitu dong," ujar Raffi.

"Kan saya disuruh Aa Bos jadi netizen," jawab Vicky.

Terpancing amarah hingga murka, Muzdalifah menanyakan pada Vicky apa maksud perkataannya tersebut.

"Maksud lu apa ngomong kaya gitu Vicky? Kan nggak baik" ujar Muzdalifah pada Vicky Prasetyo dengan wajah murka.

Murka dengan ucapan Vicky dan tim kreatif, Muzdalifah pun berjalan menuju arah pintu keluar studio.

"Males ah, gue pulang aja," ujar Muzdalifah.

Merasa panik dan ingin menghentikan Muzdalifah, Vicky Prasetyo mulai mengejar Muzdalifah dan mencegahnya pergi.

"Mbak, mbak tadi bukan, Aa Bos gimana, sebentar dong," kata Vicky panik.

"Ah elunya aja, kan gue di sini diundang, nggak usah dihina-hina gitu," jawab Muzdalifah.

Tak hanya Vicky yang terus mengejar Muzdalifah untuk meminta maaf, tim kreatif pun mencoba untuk mengajak bicara istri Fadel Islami tersebut.

Bahkan Vicky pun terlihat sampai berlutut di depan Muzdalifah untuk meminta maaf kepada istri dari Fadel Islami ini.

Namun rupanya amarah Muzdalifah semakin memuncak hingga merasa harus meninggalkan tempat tersebut.

(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved