Piala Presiden
Persebaya Lolos Perempat Final Piala Presiden 2019, PS Tira jadi Runner Up Terbaik Grup A
Sedangkan Tira Persikabo menjadi calon kuat untuk melaju ke babak selanjutnya dengan menyandang predikat runner up terbaik Grup A.
Penulis: Rizky Zulham | Editor: Rizky Zulham
Baca Juga : Persebaya Vs Tira-Persikabo - Saling Serang, Kedua Tim Masih Buntu
Bedanya, Persebaya justru lebih banyak tertekan oleh Tira-Persikabo.
Sementara pada babak pertama, Bajul Ijo yang mendominasi jalannya laga lewat peluang-peluang yang diciptakan barisan pemain depan Persebaya.
Adapun atas situasi ini, Persebaya berhak atas satu tiket babak delapan besar Piala Presiden 2019 lantaran finis sebagai pemuncak klasemen.
Mereka unggul hitung-hitungan gol atas Tira-Persikabo karena Bajul Ijo telah melesakkan empat gol sedangkan Tira hanya mampu mencetak tiga bola.
Preview Pertandingan
Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, menginginkan skuatnya bermain lepas menghadapi Tira Persikabo.
"Saya sampaikan ke pemain untuk bermain lepas, main enjoy dan sehari sebelum pertandingan ada meeting lagi, dan akan saya sampai lagi," kata Djanur seperti dilansir dari Surya.co.id, Selasa (12/3/2019).
Djanur mengakui kewajaran pemainnya ingin meraih poin sempurna.
Hal itu diharapkan mampu menjadi motivasi untuk pemainnya dan bukan menjadi beban yang dapat mengancam performa skuatnya.
"Jangan ada beban untuk itu, tetapi beban untuk menang di setiap pertandingan itu normal, tergantung pemain menyikapinya bagaimana, apa jadi beban atau motivasi," jelasnya.
Sementara bak Persebaya, M. Syafudin, siap kelincahan striker Tira Persikabo, Loris.
Selain itu M. Syafudin juga mewaspadai Wawan Febrianto dan pemain asing lainnya agar gawang Persebaya tak kebobolan.
"Dia (Loris) striker, tugas kami yg pnting bisa aman dan gak ke golan. Sebenarnya bukan dia saja, ada Wawan Febrianto dan ada asing yang lain."
"Ada banyak dari Tira yang harus kami antisipasi," tutup M Syaifudin.
Tira Persikabo (4-4-2)/Pelatih: Rahmad Darmawan
Angga Saputra (kiper); Vava Mario,
Herwin Tri Saputra, Khurshed Beknazarov,
Abduh Lestalulu (belakang); Guntur Triaji,
Parfait Essengue, Wawan Febrianto,
Rezki Ikhwan (tengah); Loris Arnaud, Ciro Henrique (depan).