Elite Pro Academy

Persib Bandung Juara Elite Pro Academy 2018 Usai Menang Adu Penalti Lawan Bali United

Persib Bandung Juara Elite Pro Academy Usai Menang Adu Penalti Lawan Bali United

Penulis: Rizky Zulham | Editor: Rizky Zulham
PSSI.ORG
Para pemain Persib U16 melakukan meluapkan kegembiraan setelah memastikan diri memang melawan Bali United di Elite Pro Academy, Minggu (9/12/2018) 

Persib Bandung Juara Elite Pro Academy Usai Menang Adu Penalti Lawan Bali United

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Persib Bandung juara Elite Pro Academy Liga 1 U-16 2018 usai mengalahkan Bali United dalam drama adu penalti,Minggu (09/12/2018).

Babak pertama berakhir dengan skor sama kuat 1-1.

Skor 1-1 berakhir hingga pertandingan usai.

Pemenang pertandingan harus ditentutkan melalui drama adu penalti dengan skor akhir 4-3 untuk kemenangan Persib Bandung.

Baca: Mario Gomez Blak-blakan Pemicu Persib Bandung Gagal Juara Liga 1, Gara-gara Persija?

Baca: Persija Juara Liga 1 2018, Pelatih PSM Makassar Beri Ucapan Selamat

Baca: Ezechiel NDoaussel Dorong Muka Jonathan Bauman, Pelatih Persib Bandung Mario Gomez Angkat Suara

Baca: Video Oknum Aremania Nekat Buat Rusuh di Laga Arema FC Vs Sriwijaya FC

Dua penenndang Bali United, I Kadek Olin dan Komang Tri gagal sehingga Persib yang menang.

Walau, satu pemain Persib juga sempat gagal saat melakukan sepakan 12 pas yaitu Kaka Dwi Guna.

Persib U-16 pun mengikuti jejak sukses Persib U-19 yang menjuarai Liga 1 U-19 2018 yang mengalahkan Persija U-19 di final.

Dengan hasil ini, Persib Bandung berhasil menjadi juara Elite Pro Academy Liga 1 U-16 2018

Sebelumnya, Pada babak semifinal yang berlangsung di Stadion Bumi Sriwijaya, Palembang, Sabtu (8/12/2018), Persib mengalahkan Barito Putera 3-1.

Sedangkan Bali United U-16 menang atas Persija U-16 lewat adu penalti dengan skor 5-4.

Dilansir dari kompas.com, pada laga melawan Barito, tiga gol Persib dicetak Beckham Putra Nugraha pada menit ke-32 dan Saiful pada menit ke-38 dan 43.

Adapun gol Barito dicetak M Rafli pada menit ke-33.

Sementara itu, dikutip dari laman Baliutd.com, babak adu penalti antara Bali United vs Persija dilakukan setelah tim bermain imbang 1-1 sepanjang waktu normal hingga babak tambahan.

Pada laga tersebut, tim Serdadu Tridatu Muda, julukan Bali United, sukses mencuri gol pada menit ke-40 lewat Nyoman Adi Wirya Tama.

Persija menyamakan kedudukan sembilan menit jelang laga usai lewat freekick Sutan Zico yang tidak mampu diamankan kiper Bali United U-16, Made Putra Kaicen.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak kedua usai dan bertahan hingga babak perpanjangan waktu 2 x 10 menit.

Dalam babak adu penalti, lima eksekutor Bali United sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Mereka adalah Made Tito Wiratama, Made Tri Somanada, Made Rai Sila Harta, Komang Tri Arta Wiguna, dan Marcell Januar. Hanya Komang Dedi Nova yang gagal.

Sementara itu, dari tim Persija, ada dua eksekutor yang gagal, salah satunya sukses digagalkan Made Putra Kaicen.

Skor adu penalti berakhir 5-4 dan secara keseluruhan tim Serdadu Tridatu Muda menang dengan skor 6-5 sehingga lolos ke final Liga 1 U-16.

Liga 1 Elite Pro Academy U-16

PSSI memulai langkah bersejarah dengan mengulirkan kompetisi usia belia untuk pertama kalinya.

Mengutip football-tribe.com, Liga 1 Elite Pro Academy U-16 resmi bergulir mulai Sabtu (15/9/2018).

Elit Pro Academy adalah sistem pembinaan PSSI melalui jalur profesional.

Selain jenjang U-16, musim ini terdapat pula kompetisi jenjang U-19.

Dari kedua jenjang tersebut, diharapkan mampu menjadi sumber pemain tim utama, ataupun mempersiapkan pemain tim nasional dalam jenjang usia masing-masing.

Selain pembinaan jalur profesional melaui Elite Pro Academy, PSSI juga melakukan pembinaan melalui jalur amatir.

Dimulai dari kompetisi U-13, U-15, U-17 dan tim utama yang diikuti tim amatir dan sekolah-sekolah sepak bola yang kompetisinya digulirkan oleh Asprov masing-masing.

Sebenarnya kedua jalur pembinaan ini saling berhubungan.

Kompetisi amatir U-13 dan U-15 menjadi sumber utama klub profesional mendapatkan pemain U-16 mereka.

Kemudian, pemain-pemain U-16 yang dirasa memenuhi kriteria akan naik ke jenjang berikutnya.

Dikarenakan jenjang tersebut berdasarkan usia, dipastikan tidak ada pemain yang dapat mengulang jenjang yang sama.

Pemain-pemain yang dirasa kurang mampu bersaing di tim Elite Pro Academy inilah yang kemudian kembali ke jalur amatir di jenjang berikutnya.

Dari kedua jalur pembinaan, diharapkan dapat menjadi awalan memenuhi target prestasi di masa mendatang.

Target terdekat adalah Olimpiade 2024.

Pemain yang kini bermain di jenjang U-16, diproyeksikan telah menjadi pemain siap pakai di ajang tersebut.

Cukup pas memang bila melalui hitung-hitungan usia yang ada.

Elite Pro Academy U-16 secara resmi dibuka 15 September di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK).

Selain dihadiri perwakilan PSSI, Danurwindo, dan Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, turut hadir pula pewakilan FIFA yaitu Lavin Vignesh dan Elias de Santis.

Dari 18 tim peserta, Elite Pro Academy dibagi menjadi tiga grup yang masing masing diisi enam tim.

Enam tim ini akan berhadapan satu sama lain dengan sistem kandang-tandang, dengan masing-masing dua kali bermain kandang dan tandang dengan tim yang sama.

Nampaknya sistem ini diterapkan untuk memenuhi rata-rata menit bermain yang dibutuhkan, yaitu 20 pertandingan setiap musim.

Grup A

* Bhayangkara FC

* PSIS Semarang

* PS Tira

* Persib Bandung

* Sriwijaya FC

* PSMS Medan

Grup B

* Bali United

* Arema FC

* Persija Jakarta

* Persela Lamongan

* Barito Putra

* Madura United

Grup C

* Borneo FC

* Perseru Serui

* Persipura Jayapura

* PSM Makasar

* Mitra Kukar

* Persebaya Surabaya

Keterangan : Link live streaming Persib Bandung U-16 vs Bali United U-16 di final Elite Pro Academy Liga 1 U-16 2018 hanya informasi untuk pembaca.

Banjarmasinpost.co.id tidak bertanggung jawab terhadap copyrights dan kualitas siaran live streaming Mycujoo.tv Persib Bandung U-16 vs Bali United U-16 di final Elite Pro Academy Liga 1 U-16 2018

Link Live Streaming Persib Bandung U-16 vs Bali United U-16 di final Elite Pro Academy Liga 1 U-16 2018 ada di awal berita.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved