Miss Supranational 2018
LIVE STREAMING Miss Supranational 2018 Langsung dari Polandia Malam Ini, Wilda Wakili Indonesia
Putri Indonesia Pariwisata 2018 atau Miss Supranational Indonesia 2018, Wilda Octaviana Situngkir tampil di ajang bergengsi ini.
Penulis: Marlen Sitinjak | Editor: Marlen Sitinjak
Miss Supranational,adalah kontes kecantikan yang diprakarsai oleh World Beauty Association yang pertama kali diselenggarakan pada 2009.
Memiliki slogan Glamour, Fashion dan Natural Beauty, kontes Miss Supranational lebih memfokuskan kepada kecantikan yang natural serta keanggunan para perempuan dari seluruh dunia.
Tahun lalu, Miss Supranational 2017 diraih oleh Jenny Kim dari Korea yang dimahkotai langsung oleh Miss Supranational 2016 Srinidhi Shetty dari Indonesia.
Semoga tahun ini, Wilda berhasil meraih gelar sebagai Miss Supranational 2018 dengan dimahkotai langsung oleh Jenny ya, mari kita sama-sama memberikan dujungan dan doa buat Wilda.
Sempat Dibully, Diberi Gelar Miss Sepeda, Wilda Bungkam Netter dengan Jawaban Ini
Puteri Indonesia Kalimantan Barat 2018, Wilda Octaviana Situngkir, meraih gelar Runner Up-2 atau juara tiga, pada malam puncak Pemilihan Puteri Indonesia 2018, Jumat (9/3/2018) malam, di JCC Jakarta.
Artinya, Wilda Octaviana menjadi Puteri Indonesia Pariwisata 2018.
Sebelum sampai pada posisi ini, Wilda melewati karantina dan malam puncak.
Dimalam puncak, ia juga harus melewati beberapa babak.
Dimasing-masing babak, ia dan kontestan lain diberikan pertanyaan.
Di babak 11 besar ia mendapat pertanyaan via akun Twitter, Ia mendapat pertanyaan dari Via Vallen terkait budaya bersepeda.
Kemudian babak 6 besar, ia mendapat pertanyaan terkait target medali emas Indonesia pada Asian Games 2018, dimana Indonesia bertindak sebagai tuan rumah.
Di dua pertanyaan ini, Wilda beberapa kali menyebut sepeda.
Karena hal ini, Wilda disebut netizen sebagai Miss Sepeda.
Tak jarang kolom komentar instagramnya berisi bully-an dari netter.