Ustadz Abdul Somad
Ustadz Abdul Somad Jadi Magnet Kajian Selebritis Hijrah, Ada Irfan Hakim dan Dimas Seto
Ustadz Abdul Somad menjadi magnet saat memberikan Kajian Musyawarah yanng digelar Selasa (20/11/2018).
Penulis: Hasyim Ashari | Editor: Agus Pujianto
Ustadz Abdul Somad Jadi Magnet Kajian Selebritis Hijrah, Ada Irfan Hakim dan Dimas Seto
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, JAKARTA - Ustadz Abdul Somad menjadi magnet saat memberikan Kajian Musyawarah.
Kajian Musyawarah yang digagas kalangan selebritis yang berhijrah ini, digelar Selasa (20/11/2018).
Kajian yang dinamakan @kajianmusawarah ini digagas Arie Untung, Dimas Seto, dan sederet selebritis lainnya.
Ustadz Abdul Somad mengunggah foto-foto Kajian Musyawarah tersebut di akun Instagram miliknya, @abdulsomad.
Baca: VIDEO - Ustadz Abdul Somad Sebut Cincin Emas dan Kursi Mahal, Ternyata Ini Maksud Sang Ustaz!
Baca: Apakah Hukum Dalam Islam Wanita Bekerja di Luar Rumah, Ustaz Abdul Somad Jawab Seperti Ini!
Di antara foto-foto itu, ada presenter Irfan Hakim, ada Dimas Seto, dan lain sebagainya.
Sebut saja Ammar Jonny, Dude Herlino, dan lain-lain.
Pada foto lainnya, Ustadz Abdul Somad berdiri di hadapan jamaah yang mendengarkan dengan seksama kajian yang ia sampaikan.
Ustadz Abdul Somad selain mengunggah foto, juga memberikan caption sebagai berikut:
Tadabbur Surat Al-Mulk Ayat 1-2
Allah Sang Pemilik segala kebaikan, kekuasaan, mengatur segala sesuatu.
Jangan cemas pada yang telah berlalu.
Baca: Ustadz Abdul Somad Panen Buah Kurma di Riau, Di Sini Tempatnya!
Baca: Merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW, Ustaz Abdul Somad Jelaskan Hukumnya Berdasarkan 300 Hadist!
Jangan takut pada yang akan terjadi di masa akan datang.
Allah yang menciptakan hidup dan mati, sebagai ujian.
Yang terbaik adalah yang paling baik amalnya.
Jakarta, 12 Rabiul Awwal 1440
Pernyataan Lengkap Singapura Terkait Ustadz Abdul Somad |
![]() |
---|
Pemerintah Singapura Tuduh Ustadz Abdul Somad Menyebarkan Ekstremisme |
![]() |
---|
IKATAN CINTA Ustadz Abdul Somad (UAS) dengan Gadis Desa Lulusan Pondok Pesantren, Beda Usia 24 Tahun |
![]() |
---|
Ustadz Abdul Somad (UAS): Sekarang Orang Gila Fokus Cari Ustadz, Anehnya Kalau Nikam Pejabat Radikal |
![]() |
---|
Ceramah Ustadz Abdul Somad tentang Kurban di Hari Raya Idul Adha |
![]() |
---|