BEM Poltesa Kunjungi Desa Tengguli
Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Politeknik Negeri Sambas (Poltesa) menggelar kunjungan ke Desa Tengguli, Kecamatan Sajad.
Penulis: Muhammad Luthfi | Editor: Madrosid
Laporan Wartawan Tribun Pontianak M Wawan Gunawan
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SAMBAS - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Politeknik Negeri Sambas (Poltesa) menggelar kunjungan ke Desa Tengguli, Kecamatan Sajad.
Kunjungan itu dilaksanakan dalam rangka silaturahmi bersama masyarakat Desa Tengguli dan Mahasiswa Kecamatan Sajad di peringatan, hari Maulid Nabi Muhammad, SAW 1440 H.
Untuk diketahui, kunjungan itu dilaksanakan selama dua hari satu malam. Yang dimulai pada Senin (19/11) hingga Selasa (20/11/2018).
Baca: Hasil Persija Jakarta Vs Persela Lamongan: Gol Rezaldi Hehanusa Bawa Persija Unggul Babak Pertama
Dengan rangkaian kegiatan yang dilakukan seperti ramah tamah bersama masyarakat Desa Tengguli dan Mahasiswa Kecamatan Sajad, Tausyiah memperingati Maulid Nabi Muhammad Saw dengan penceramah Ustadz Darwadi, S.Kom.,I.
Hingga pembagian tempat sampah gratis di 5 Mushola dan Masjid yang ada di Desa Tengguli.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua BEM Poltesa Pahami Ardi mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah Kecamatan Sajad dan masyarakat Desa Tengguli, tepatnya Dusun Pelok.
"Terima kasih kami ucapkan, karena telah menerima dan menyambut kami dengan hangat dan ramah terhadap kedatangan kami. Semoga tali silaturahmi di antara kita bisa tetap terjaga dan tidak hanya sampai disini," ujarnya, Selasa (20/11/2018).
Lebih lanjut, Kegiatan itu juga disambut dengan baik oleh Pemerintah Kecamatan Sajad.
Hal itu sebagaimana yang disampaikan oleh Camat sajad Aspian.
"Kami sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini, beginilah seharusnya pemuda dan mahasiswa. Menggelar kegiatan-kegiatan yang positif," tuturnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/foto-bersama0011.jpg)