Canon EOS R Dibanderol Seharga Rp 39.999.000

Canon melalui PT Datascrip, distributor tunggal produk pencitraan digitalnya di Indonesia memperkenalkan generasi terbaru Sistem EOS R

Penulis: Tri Pandito Wibowo | Editor: Dhita Mutiasari
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ ISTIMEWA
Kamera Mirrorless Full-Frame EOS R dan Lensa RF 

Laporan Wartawati Tribun Pontianak, Maskartini

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Canon kembali membuat gebrakan dengan menghadirkan keluarga baru di ekosistem EOS. Gebrakan yang sudah ditunggu-tunggu kini terjawab dengan hadirnya Sistem EOS R lewat kamera mirrorless full-frame EOS R dan lensa RF.

Canon melalui PT Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digitalnya di Indonesia memperkenalkan generasi terbaru Sistem EOS R dengan menghadirkan kamera mirrorless pamungkasnya Canon EOS R.

Baca: Canon Hadirkan Generasi EOS Terbaru

Baca: Festival Media 2018, Workshop Safety Journalism “Penegakan Etik dan Keselamatan Jurnalis”

PT Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digital Canon di Indonesia, memasarkan Canon EOS R Body Only (BO) dengan harga Rp39.999.000 dan Canon EOS R with lens RF24-105mm f/4L IS USM dengan harga Rp59.999.000.

Canon Division Director, PT Datascrip, Merry Harun mengatakan kamera mirrorless full-frame 35 mm pertama dari Canon ini dibekali dengan sensor CMOS 30,3 megapiksel dan prosesor gambar DIGIC 8, dengan kecepatan fokus 0,05 detik.

Canon memperluas sistem EOS melalui mount 54 mm dengan menghadirkan empat seri lensa RF (RF 50mm f/1.2L USM, RF 24-105mm f/4L IS USM, RF 28-70mm f/2L USM, RF 35mm f/1.8 IS STM), yang didukung dengan tiga jenis adaptor untuk memberikan fleksibilitas dalam menggunakan lensa EF.

”Sistem EOS R menghadirkan kesempurnaan optik untuk menghasilkan gambar dengan kualitas istimewa. Terobosan terbaru dalam sistem EOS R memberikan kemudahan dan keleluasaan bagi pengguna dalam berkreativitas, yang semakin menyempurnakan fotografi dan videografi ke tingkat yang lebih tinggi,” ujar Merry.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved