Angin Puting Beliung Terjang Rumah Warga di Menjalin
Tim kami sudah saya perintahkan untuk turun ke TKP guna melakukan kaji cepat kerugian yang timbul untuk diambil penanganannya
Penulis: Alfon Pardosi | Editor: Jamadin
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Alfon Pardosi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, LANDAK - Bencana alam angin puting beliung menerjang sejumlah rumah yang ada di Dusun Mensio, Desa Menjalin, Kecamatan Menjalin, Senin (17/9/2018).
"Iya ada angin puting beliung di Dusun Mensio, Desa Menjalin. Kejadian sekitar pukul 19.00 WIB," ujar Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Landa Banda Kolaga kepada Tribun pada Selasa (18/9/2018).
Baca: Tunggak Pajak, Dua RM di Pontianak Ditutup Sementara
Dijelaskan Banda lagi, untuk laporan rinci terkait kerugian yang timbul belum ada laporannya. "Kades Menjalin tadi malam sudah saya minta segera dilaporkan, siang nanti mungkin sudah ada," katanya.
Baca: Tunggak Pajak, Dua RM di Pontianak Ditutup Sementara
Selain itu, tim dari BPBD Landak juga sudah meluncur ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).
"Tim kami sudah saya perintahkan untuk turun ke TKP guna melakukan kaji cepat kerugian yang timbul untuk diambil penanganannya," jelasnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui berapa jumlah rumah yang terkena angin puting beliung tersebut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/puting-beliung_20180918_113813.jpg)