7 Tips Kembali Bekerja dan Melawan Rasa Malas Usai Libur Lebaran

Malas, memang malas, apalagi di rumah lagi enak-enaknya menikmati waktu santai, leha-leha dan kumpul sama keluarga.

Penulis: Rizki Fadriani | Editor: Madrosid
BOLDSKY
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Bella 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Libur lebaran telah usai bagi sebagian orang, sebagian yang beruntung masih punya waktu libur beberapa hari lagi.

Setelah sejenak beristirahat dari rutinitas kerja yang padat, membosankan dan bikin stres, kini saatnya kamu harus kembali.

Malas, memang malas, apalagi di rumah lagi enak-enaknya menikmati waktu santai, leha-leha dan kumpul sama keluarga.

Baca: Panwascam Putussibau Utara Akui Inilah Kendala Dalam Jalankan Tugas

Tetapi mau nggak mau kamu harus melawan semua rasa malas itu, berikut beberapa tips yang bisa kamu coba untuk mengatasi malas kerja usai liburan.

1. Bekerja dengan santai

Psikolog dr Meredith Fuller mengatakan bahwa alasan mengapa kamu merasa malas saat hari pertama bekerja adalah karena langsung buru-buru bekerja full time, sehingga aktivitasnya jadi membosankan dan tidak dinikmati.

Padahal,  beberapa hari pertama saat kembali ke tempat kerja adalah masa transisi atau peralihan dari liburan untuk kembali bekerja.
Baiknya di hari pertama masuk kerja, usahakan untuk bersikap tenang dan santai saat mengerjakan pekerjaan.

Berikan diri Anda waktu beristirahat di sela-sela bekerja, misalnya dengan berjalan-jalan ke meja teman, atau sekadar ngopi di pantry.

2. Berfikir positif

Hari terakhir liburan, biasanya kita mengeluhkan untuk pergi ke kantor, bayangan terhadap hal-hal membosankan dan membuat malas segera berseliweran di otak kita.

Bisa jadi, itu terjadi karena kita hanya fokus terhadap hal-hal negatif yang akan kita hadapi di kantor, misalnya tumpukan kerjaan yang belum terselesaikan, menghadapi klien yang rewel, atau bos pemarah.

Daripada memikirkan hal-hal negatif itu, mending kamu berusaha fokus pada hal-hal positif.

Jangan memikirkan pekerjaan sebagai beban, tapi jadikan pekerjaan sebagai kesempatan yang baik untuk meningkatkan kemampuan diri. 

3. Menyapa rekan kerja

Kembali bekerja nggak melulu membosankan dan bertemu kembali dengan orang-orang menyebalkan, karena kamu juga bakal bertemu kembali dengan teman-teman yang menyenangkan.

Untuk itu, sempatkan diri untuk ngobrol dan menyapa teman-teman di kantor.

Jika memungkinkan, berbagilah cerita liburan, atau sekadar mengucapkan selamat hari raya atau saling bersilaturahmi usai bekerja.

Makan siang juga bisa jadi ajang kumpul dan berbagi cerita seru dengan teman kerja.

4. Lebih kreatif

Ketika kamu sedang berada dalam keadaan santai karena habis berlibur, biasanya ide-ide kreatif akan mengalir deras, biarkan semuanya mengalir alami.

Dengan banyaknya ide baru usai berlibur, kamu bakal bersemangat untuk bekerja.

Jadi momen kembali bekerja setelah liburan bisa jadi sarana untuk mewujudkan semua ide dan mengesankan banyak orang di kantor.

5. Lakukan hal baru

Penting juga buat kamu selalu ingat kalau back to work blues ini hanya bersifat sementara.

Setelah seminggu kembali bekerja, kamu juga sudah kembali "tune in" dengan tugas-tugas di kantor.

Hanya saja dalam seminggu ini, kamu memang harus mencari cara untuk menemukan semangat untuk kembali bekerja.

Kamu bisa melakukan aktivitas yang menyenangkan selama seminggu untuk menjaga pikiran agar tetap aktif, misalnya dengan olahraga atau memasak.

6. Istirahat yang Cukup

Meskipun kamu baru saja usai liburan, jangan kira tubuhmu tidak lelah.

Justru biasanya aktivitas padat dan perjalanan panjang saat liburan membuat tubuhmu lelah sehingga kurang bersemangat untuk beraktifitas.

Jadi, usai liburan kamu juga perlu istirahat yang cukup sebelum kembali bekerja.

7. Makan yang sehat

Selain beristirahat, tubuh kamu juga perlu asupan makan yang sehat usai berlibur.

Apalagi setelah libur lebaran, kamu sudah banyak mengonsumsi makanan yang kurang sehat untuk tubuh.

Saat kembali bekerja tubuh butuh energi yang lebih, sehingga kamu perlu mengonsumsi makanan yang sehat untuk membantu tubuhmu. 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved