Ramadan 1439 H
Manfaatkan Perkampungan Muslim Untuk Belajar
Peserta perkampungan Muslim tampak antusias, meski mereka datang dari berbagai daerah yang terbilang cukup jauh dari Kota Pontianak.
Penulis: Zulkifli | Editor: Rizky Zulham
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Zulkifli
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Peserta perkampungan Muslim tampak antusias, meski mereka datang dari berbagai daerah yang terbilang cukup jauh dari Kota Pontianak.
Misalnya para Remaja Masjid At Takwa dari Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau. Adapun jumlah rombongan remaja masjid asal Sanggau ini sebanyak 14 orang.
Baca: Agendakan Kampanye di Pontianak, Tim Mil-Boy Dorong Kehadiran Prabowo dan Zulkifli Hasan
Muslimin, satu di antara anggota Remaja Masjid mengatakan, ini merupakan pengalaman pertama tampil pada kegiatan Remaja Mujahidin. Pihakbya mendapat undangan dan menyambut baik kegiatan ini.
"Tertarik melihat suasana perkampungan muslim, ingin belajar, siapa tahu balik dari sini bisa diterapkan di tempat kita," ujarnya
Selain itu, ia senang dapat bersilaturahmi dengan Remaja Mujahidin dan dari berbagai daerah lainya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/muslimin-peserta-perkampungan-muslim-asal-sanggau_20180601_112419.jpg)