Ini Kata Dewan Sanggau, Soal Peredaran Pil PCC
Menyikapi beredarnya pil zombie atau pil PCC dan sejenisnya, Ketua Komisi D DPRD Sanggau,
Penulis: Hendri Chornelius | Editor: Nasaruddin
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Hendri Chornelius
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Menyikapi beredarnya pil zombie atau pil PCC dan sejenisnya, Ketua Komisi D DPRD Sanggau, Robby Sugianto berharap agar seluruh stakeholder di kabupaten Sanggau bergandeng tangan dalam melawan narkoba.
“Hal ini sudah sangat serius dan perlu segera disikapi. Khusus untuk kabupaten Sanggau, saya berharap semua pihak berperan dalam menangkal kemungkinan peredaran pil sejenis yang sangat berbahaya dan dapat merusak generasi ini,” katanya, Minggu (17/9/2017).
(Baca: Merasa Tak Bersalah, Suara Wali Kota Batu Meninggi di KPK )
Dikatakan Politisi Partai Gerindra Sanggau itu, Dinas terkait dengan infrastruktur dan jaringan yang mereka miliki harus bekerja pro aktif agar kejadian ini bisa kita cegah sebelum merebak di daerah kita dan menyasar pada generasi muda kabupaten Sanggau.
“Pil zombie atau pil PCC ini harus disosialisasikan di berbagai kalangan khususnya di kalangan pendidikan dan keluarga, agar semua pihak dapat waspada terhadap pengaruh dan bahayanya, ” harapnya.
(Baca: Bersihkan Dahan Agar Tak Ganggu Jaringan Listrik, Polisi Ini Berjalan di Atas Pohon )
Untuk itu, Robby juga meminta kepada Dinas terkait agar segera melakukan sosialisasi berkaitan dengan hal tersebut, terutama di sekolah-sekolah dan kalangan masyarakat.
“Dari tingkat kabupaten sampai tingkat dusun dan RT. Kalau dilihat di berita dan maraknya kasus piL PCC atau biasa di sebut pil zombie, yang efek mengkonsumsinya sangat mengerikan, ” pungkasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/ketua-komisi-d-dprd-sanggau-robby-sugianto-se_20170917_124244.jpg)