Ramadan 1438 H

Berbagi di Bulan Ramadan, KRC dan MWB Bagikan Takjil Pada Warga di Jalan

"Komunitas kita lebih banyak memberikan kegiatan sosial kepada masyarakat Kapuas Hulu. Jadi tidak semua komunitas motor meresahkan masyarakat.....

Penulis: Sahirul Hakim | Editor: Mirna Tribun
TRIBUNPONTIANAK/SAHIRUL HAKIM
Anggota KRC dan MWB Kapuas Hulu saat membagikan takjil kepada masyarakat. 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Sahirul Hakim

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAPUAS HULU - Komunitas sepeda motor King Rattle Club (KRC) Cabang Kapuas Hulu, dan Mio West Borneo (MWB) Cabang Kapuas Hulu membagikan 200 kotak takjil kepada masyarakat Putussibau, di Jl Kom Yos Sudarso, Minggu (18/6/2017) pukul 16.00 WIB.

Takjil ini dibagikan seluruh anggota KRC dan MWB di Kapuas Hulu.

Terlihat antusias komunitas sepeda motor ini membagikan takjil kepada masyarakat yang lewat di Jalan Kom Yos Sudarso.

Dewan Pemantau Cabang KRC Kapuas Hulu, Agung Heriansyah menyatakan jumlah anggota KRC yang turun sebanyak 25 orang.

Sedangkan komunitas MWB sendiri ada 20 orang.

Baca: Club Motor Sambas Gelar Sahur On The Road

"Jadi jumlah anggota KRC dan MWB yang mengikuti kegiatan sosial ini sebanyak 45 orang," ujarnya kepada Tribunpontianak.co.id, Minggu (18/6/2017).

Selain membagikan takjil jelas Agung, juga akan berbuka puasa bersama.

Dimana kegiatan ini dampingi oleh Penasehat KRC Cabang Kapuas Hulu Kasi Intel Kodim 1206 Psb atau diwakili.

"Aksi sosial kita kali ini, bertema solidaritas tanpa batas berbagi antar sesama di bulan ramadan," ucapnya.

Agung menuturkan, tujuan dari kegiatan ini untuk berbagi kepada masyarakat di bulan suci ramadan.

"Komunitas kita lebih banyak memberikan kegiatan sosial kepada masyarakat Kapuas Hulu. Jadi tidak semua komunitas motor meresahkan masyarakat. Kalau di Kapuas Hulu, kita tetap selalu menjaga kamtibmas dan, selalu melakukan kegiatan positif," ungkapnya.

Sementara itu, Anggota MWB Cabang Kapuas Hulu, Ajis juga menambahkan kalau tujuan pembagian takjil oleh komunitas sepeda motor miliknya, merupakan kegiatan berbagi dengan sesama masyarakat di bulan Suci Ramadan.

"Kita harap, masyarakat tidak memang negatif dengan komuntas motor, kita selalu berbuat yang terbaik kepada masyarakat," ungkapnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved