Ramadan 1438 H

Ramadan, Kado Spesial dan Berkah Bagi Muhammad Idris

Seakan umat islam berlomba-lomba melakukan ibadah, saat malam pertama menyambut bula Ramadan 1438 Hijriah ini, saat salat magrib Masjid Ikhwanul...

Penulis: Syahroni | Editor: Mirna Tribun
TRIBUNPONTIANAK/SYAHRONI
Jemaah salat di Masjid Raya Mujahidin mendengar ceramah Wali Kota Pontianak, Sutarmidji. 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Syahroni

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Masjid-masjid di Pontianak dipenuhi oleh umat islam yang melaksanakan ibadah salat, mulai dari salat Magrib, Isya dan tarawih.

Seakan umat islam berlomba-lomba melakukan ibadah, saat malam pertama menyambut bula Ramadan 1438 Hijriah ini, saat salat magrib Masjid Ikhwanul Muslimin, Jalan Tanjung Raya 2 sudah dipenuhi oleh jemaah untuk melaksanakan salat.

Tidak seperti biasa para masyarakat berbondong-bondong mendatangi masjid untuk melaksanakan ibadah dan meraih ridho illahi

Masjid yang menjadi ikon Kalbar, Masjid Raya Mujahidin juga dipenuhi oleh ribuan jemaah salat.

Baca: Ribuan Umat Muslim Padati Masjid Mujahidin untuk Laksanakan Salat Tarawih

Satu diantara jemaah yang diwawancarai Tribun Pontianak, Putra (28), mengaku kalau ia sengaja salat isya dan tarawih di Masjid Mujahidin bersama ribuan umat islam lainnya.

"Saya sengaja datang di Masjid Raya Muhahidin untuk malam menyambut Ramadan ini, biar bisa salat dengan ribuan masyarakat islam lainnya," ucap warga yang tinggal di Jalan Purnama Pontianak ini, saat diwawabcara setelah salat terawih, Jumat (36/5/2017).

Ia juga mengatakan dengan datangnya bulan suci Ramadan ini, adalah kado spesial dan berkah tersendiri dalam hidup bisa dipanjangkan umur oleh Allah dalam menemui bulan yang penuh berkah dan ampunan ini.

Warga lainnya, Muhammad Idris (57), mengaku diumurnya yang lebih dari setengah abad ini sangat bersyukur masih bisa mendapati bula ramadan yang ke 1438 Hijriah.

Dikatakannya kalau satu diantara doa yang selalu dipanjatkan kepada Allah adalah diperpanjangkan umur dan dipertemukan dengan ramadan berikutnya.

"Saya selalu berdoa kepada Allah agar diberikan umur yang berkah dan dipanjangkan umur untuk bertemu ramadan berikutnya," ucap Idris.

Ia juga mengatakan kalau dari orangtuanya dulu, selalu mengatakan mari semua berlomba-lomba berbuat kebaikan dibulan ramadan ini, karena setiap kebaikan ya g kita perbuat akan Allah lipat gandakan.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved