Serap Seluruh Aspirasi Masyarakat

“Jadi, peran saya disini. Tentunya tetap akan menyerap seluruh aspirasi dari masyarakat. Untuk itulah, kehadiran kita disini sebagai penyeimbang.

Penulis: Madrosid | Editor: Mirna Tribun
TRIBUNPONTIANAK/MADROSID
Seluruh anggota BPD Desa Sungai Raya Dalam dan Desa Pelita Jaya bersiap melaksanakan pelantikan, di Kantor Desa Sungai Raya Dalam, Kamis (18/5). 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Madrosid

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KUBU RAYA – Anggota BPD Desa Sungai Raya Dalam, Robi mengungkapkan pelantikan dirinya menjadi anggota BPD, bukanlah atas keinginan sendiri.

Namun dirinya hanya mewakili masyarakat, untuk bisa bekerjasama dengan desa, selaras dengan pembangunan yang diharapkan masyarakat.

“Jadi, peran saya disini. Tentunya tetap akan menyerap seluruh aspirasi dari masyarakat. Untuk itulah, kehadiran kita disini sebagai penyeimbang. Agar bisa memberikan pandangan, pendapat serta masukan kepada kepala desa terkait pelaksanaan pembangunan,” tuturnya.

Untuk, kerjanya kedepan, ia sudah memiliki sejumlah pandangan di antaranya menginginkan agar di Desa Sungai Raya Dalam memiliki usaha desa, melalui BUMDes agar bisa memberikan pendapatan pada desa.

Baca: Tiga Bidan PTT yang Tak Lulus PNS di Kapuas Hulu Tetap Dipekerjakan

“Imbasnya tentu, dengan adanya anggaran desa, pembangunan bisa dilakukan. Tanpa harus ketergantungan pada DD atau ADD yang nilainya terbatas,” ungkapnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved